Categories: Kubu Raya

Pagelaran Adat dan Budaya Enam Etnis Kubu Raya Resmi Ditutup

KalbarOnline, Kubu Raya – Setelah delapan hari berlalu, pagelaran adat dan budaya enam etnis resmi ditutup oleh Ketua Panitia Adat Daerah Indonesia (PADI) Pangeran Mangkubumi Kerajaan Kubu, Syarif Ibrahim Al-Idrus, di halaman Yayasan Bhakti Suci Sungai Raya, Minggu (15/3/2020) malam.

Dalam sambutannya, Pangeran Mangkubumi Kerajaan Kubu, Syarif Ibrahim Al-Idrus mengatakan selama digelarnya acara adat dan budaya enam etnis tersebut tidak ada terjadi hal-hal yang mengkhawatirkan, seluruh agenda kegiatan berjalan dengan lancar.

“Ini berkat kekompakan yang memaklumi segala kekurangan. Artinya dengan adanya timbang rasa dari segala aspek maka tali silahturahmi akan terajut antar sesama,” ucapnya.

Menurutnya dengan adanya kekurangan dan kelebihan pada acara pagelaran adat dan budaya enam etnis tidak luput dari peran pihak panitia. Namun dengan digelarnya acara tersebut, kata Ibrahim tali silahturahmi antara enam etnis semakin terajut dalam kebersamaan menjaga cagar budaya.

“Dalam waktu tiga pekan ini kita saling kenal dengan para saudara-saudara kita dari enam etnis ini. Walaupun, pada tahun ini pagelaran adat dan budaya ini belum maksimal dalam hal menggali potensi budaya dan kesenian dari etnis masing-masing. Tetapi inilah yang dapat kita berikan kepada masyarakat,” bebernya.

Penutupan pagelaran adat dan budaya enam etnis dirangkai dengan penyematan pin, pemasangan tanjak dari Kerajaaan Kubu serta pembagian hadiah untuk para peserta lomba karaoke. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Kubu Raya

Recent Posts

Peringati HUT ke-60, Bank Kalbar Gelar Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan digelar oleh Bank Kalbar dalam rangka memperingati ulang tahunnya (HUT)…

16 mins ago

Pj Bupati Kamaruzaman Apresiasi Ajang Pemuda Pelopor

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan, bahwa kepeloporan pemuda…

18 mins ago

8 Puskesmas di Kubu Raya Terima Ambulans

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman menyerahkan 8 unit mobil…

19 mins ago

Tahapan Pilkada Diluncurkan, Kamaruzaman Ingatkan Netralitas ASN

KalbarOnline, Kubu Raya - Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengajak masyarakat untuk menjadikan…

21 mins ago

Pemkab Kubu Raya Raih Opini WTP Sepuluh Kali Berturut-turut

KalbarOnline, Kubu Raya - Pemerintah Kabupaten Kubu Raya kembali mendapatkan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP)…

22 mins ago

Kamaruzaman Sampaikan Keberhasilan Tiga Program Prioritas

KalbarOnline, Kubu Raya - Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman menyampaikan keberhasilan tiga program kerja…

24 mins ago