Categories: Nasional

Geger Penemuan Bayi Tercabik-cabik, Ini Saksi yang Diperiksa Polisi

KalbarOnline.com, TAKALAR – Penemuan mayat bayi di pesisir pantai Kabupaten Takalar terbilang sadis. Bayi itu ditemukan terpisah dengan beberapa bagian tubuhnya yang lain.

Peristiwa itu terjadi pada hari Sabtu (14/3/2020) kemarin, di Dusun Je’ne, Desa Laguruda, Kecamatan Sanrobone.

Kini aparat kepolisian Polsek Mappakasunggu telah memanggil saksi soal penemuan mayat beserta dengan ari-ari bayi tersebut.

“Kami sampai sekarang masih menyelidiki kasus ini. Sudah ada 4 saksi yang diperiksa,” kata Kapolsek Mappakasunggu, Iptu M Natsir kepada fajar.co.id, Senin (16/3/2020).

Keempat saksi itu merupakan warga sekitar pantai tersebut. Di antaranya orang yang pertama menemukan potongan kaki dan tangan bayi, dan orang kedua yang menemukan potongan tengkorak, tulang, dan hati bayi tersebut.

Perwira polisi berpangkat dua balok itu menduga, mayat bayi itu merupakan hasil hubungan gelap. Hal itu berdasarkan tempat penemuan mayat bayi tersebut.

“Diduga hubungan gelap karena mayat bayi ditemukan di tempat sunyi, dan di tepi pantai,” tambah Natsir.

“Potongan tubuh itu terpisah-pisah dan tercabit-cabit. Di dekat situ ada bekas kaki anjing. Setelah saya tanya Masuki (warga), ternyata ada beberapa ekor anjing di lokasi,” sambung Natsir. (agus/fajar)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

60 mins ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

4 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

5 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

6 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

7 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

21 hours ago