Categories: Kabar

Usulan Ambang Batas 7 Persen Sangat Baik Untuk Penyederhanaan Partai

KalbarOnline.com – Wacana parliamentary treshold (PT) 7 persen oleh sejumlah partai mendapat tanggapan dari berbagai kalangan. Wacana ini dinilai sangat baik sebagai upaya penyederhanaan partai di Indonesia, sekaligus meningkatkan kualitas kaderisasi dan pengelolaan partai.

Pandangan ini disampaikan pengamat politik Lembaga Survei dan Konsultan Konsep Indonesia (Konsepindo) Veri Muhlis Arifuzzaman kepada Indopolitika.com, di Jakarta, Kamis (12/3/2020).

”Bagi saya ambang batas 7 persen itu bagus untuk penyederhanaan partai, sekaligus agar partai makin berkualitas,” kata Veri.

Dengan ambang batas tersebut, kata Veri, maka partai yang tidak melakukan kaderisasi dengan bagus akan tumbang.

Menurut Veri, jika suatu partai ingin besar maka harus didirikan dan diisi oleh banyak tokoh, atau banyak orang sehingga tidak berkesan milik keluarga atau pengusaha.

“Seperti di Amerika partai besar itu cukup ada dua. Jika satu memerintah maka partai lainnya menjadi oposisi,” tandasnya.

Seperti diberitakan, Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh mengusulkan agar ambang batas partai dinaikkan menjadi 7 persen. Hal ini bertujuan untuk melakukan penyederhanaan partai dan meningkatkan partai lebih berkualitas.

“Upaya penyederhanaan parpol yang pernah terjadi di negeri ini baik sekali,” kata Surya Paloh.

Usulan Surya Paloh pun didukung Partai Golkar. Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartanto mengatakan, usulan Partai Nasdem sangat baik dan Golkar akan mendukung hal tersebut. “Golkar melihat usulan itu sangat bagus,” ujarnya. (rma)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Warga Sungai Duri Ditemukan Tewas Usai Dua Hari Pencarian

KalbarOnline, Bengkayang - Seorang pria bernama Lay Nam Ng (58 tahun), warga Dusun Cahaya Selatan,…

5 hours ago

Ani Sofian Apresiasi Bank Kalbar Dukung Pembangunan di Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)…

5 hours ago

Cari Duit Untuk Judi Online, Pasangan Sejoli Ini Malah Mencuri di Swalayan

KalbarOnline, Kubu Raya - Demi mendapatkan uang untuk bermain judi online, pasangan siri di Pontianak…

9 hours ago

Romi Wijaya Ikuti RUPSLB BPD Kalbar Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya mengikuti Rapat Umum Pemegang Saham Luar…

9 hours ago

Tips Penggunaan Antibiotik yang Tepat

KalbarOnline, Pontianak - Penyakit infeksi masih menjadi salah satu masalah kesehatan masyarakat Indonesia yang sering…

10 hours ago

Pameran Seni Merawat Ingatan Warga, Rekomendasi Gallery Date untuk Libur Panjang di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pameran Seni "Merawat Ingatan Warga" bisa menjadi salah satu pilihan untuk menikmati…

10 hours ago