Categories: Kabar

Nachrowi Intruksikan 10 Anggota Fraksi Demokrat di DPRD Hindari Politik Uang

KalbarOnline.com – Anggota Majelis Tinggi DPP Partai Demokrat, Nachrowi Ramli mengintruksikan 10 anggota DPRD DKI fraksi partai berlambang Mercy itu mengikuti instruksi partai menghadapi pemilihan wagub DKI Jakarta, 23 Maret 2020 mendatang.

Intruksi itu berkaitan dengan upaya pencegahan terhadap isu praktek money politic (politik uang), yang beredar menjelang pemilihan wagub DKI oleh 106 anggota DPRD DKI.

“Kalau ada anggota DPRD fraksi Demokrat yang tidak sejalan dengan intruksi partai. Maka DPP akan memberikan sanksi tegas terhadap anggota dewan tersebut,” tegas Nara biasa Nachrowi Ramli disapa kepada wartawan, Rabu (11/3/2020).

Selain intruksi menolak money politik, mantan Ketua Umum Bamus Betawi itu mengingatkan agar 10 anggota DPRD DKI dari fraksinya taat mengikuti arahan partai dalam mendukung cawagub.

“Kita memiliki metode jitu untuk mengetahui anggota fraksi taat atau menyimpang dari intruksi partai dalam hal dukung-mendukung terhadap cawagub pilihan partai. Jika ada anggota fraksi menyimpang, saya kira ini persoalan serius yang akan ditindaklanjuti oleh DPP. Karena ini bentuk perlawanan terhadap intruksi partai yang diambil lewat rapat majelis Tinggi DPP Demokrat,” ujar mantan Ketua DPD Demokrat DKI Jakarta itu.

Lebih lanjut, Nachrowi mengungkapkan jika partainya akan memutuskan dukungan terhadap cawagub. Pasca pelaksanaan kongres partai Demokrat, akhir pekan mendatang.

“Setelah kongres 14 anggota majelis tinggi sudah mengagendakan rapat untuk memutuskan arah dukungan pada cawagub. Jika sudah ada keputusan itu wajib untuk dipatuhi oleh seluruh anggota DPRD dari partai Demokrat,” jelasnya.

Terkait dengan keharmonisan Demokrat dan PKS di tingkat nasional dalam hal kebijakan politik, akan mempengaruhi dukungan di Pilwagub DKI, politisi yang dikenal santun ini menolak hal tersebut.

“Saya kira kondisi itu (tingkat nasional) tidak bisa dijadikan ukuran. Karena Demokrat menginginkan wagub dari Anies Baswedan harus orang yang mempunyai visi dan misi sama untuk mensejahterakan warga Jakarta. Dan terpenting mengesampingkan kepentingan kelompoknya,” tandasnya.

Seperti diketahui, Panitia pemilihan (Panlih) wagub DKI Jakarta, memutuskan pemilihan wagub akan dilaksanakan pada 23 Maret 2020 mendatang. Kedua cawagub, A Riza Patria (Gerindra) dan Nurmanyah Lubis (PKS) saat ini pun getol melakukan safari politik untuk meminta dukungan partai.[ab]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu, Kapolres dan Dandim 1206 Putussibau Teken NPHD Pengamanan Pilkada 2024 

KalbarOnline, Putussibau - Bupati  Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD)…

8 hours ago

Wabup Farhan Ajak Semua Pihak Berpartisipasi Sukses Penyelenggaraan MTQ XXXI di Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an…

8 hours ago

Harisson Ingatkan PNS di Kalbar, Jangan Sampai Terjerat Judi Online

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menegaskan tak segan-segan akan memberikan sanksi…

9 hours ago

PTSL Dikenal Organisasi Internasional, Wakil Ketua Komisi II DPR RI Apresiasi Kinerja Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Jakarta - Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang dijalankan Kementerian Agraria dan Tata…

9 hours ago

Makam Juang Mandor: Saksi Kekejaman Jepang yang Mengharukan

KalbarOnline, Landak - Pada suatu masa di masa lalu, terdapat sebuah desa yang menjadi saksi…

10 hours ago

Menelusuri Keindahan Budaya dan Adat di Rumah Betang Saham, Destinasi Wisata Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Landak - Kalimantan Barat, sebuah provinsi yang kaya akan keindahan alam dan keberagaman budaya,…

10 hours ago