Categories: Nasional

Kalla Toyota Perpanjang Program Servis Sehat

KalbarOnline.com, MAKASSAR — Program aftersales bertajuk servis sehat Kalla Toyota diperpanjang. Program yang hadir di bulan ini, masih bisa pelanggan nikmati hingga 24 Maret mendatang.

Aftersales Operation Manager Kalla Toyota, M. Noor Iqbal Yafie mengatakan, Kalla Toyota senantiasa menghadirkan program purna jual terbaik untuk pelanggan setianya. Sesuai dengan jargonnya, dengan harapan ingin agar pelanggan setianya mendapatkan kemudahan dan keuntungan lebih ketika melakukan servis berkala.

“Pelanggan dapat memanfaatkan tiga program unggulan di bengkel Kalla Toyota. Yakni servis hemat, servis sehat, dan servis aman berkendara,” kata M Noor, Kamis (12/3).

Sehingga dengan program ini, kendaraan pelanggan tetap terjaga performa dan keamanannya. “Khusus untuk pelanggan setia yang melakukan servis berkala di bengkel resmi Kalla Toyota, akan mendapatkan voucher satu liter oli,” tambahnya.

Kalla Toyota di bulan Maret ini hadir memberikan promo purna jual khusus untuk Toyota Agya, Calya, Avanza, dan Rush dengan program servis hemat dan servis sehat.

Program servis hemat dan servis sehat ini memberikan paket servis dengan harga lebih ringan mulai dari Rp 470 ribu untuk servis berkala 10.000-50.000 Km dan Rp 750 ribu untuk servis berkala 60.000-100.000 Km.

Harga tersebut sudah termasuk penggantian oli mesin (Synthetic 4L), saringan oli, air pendingin radiator (1L) dan gasket sumbat oli. Tak hanya itu, pelanggan juga akan mendapatkan keuntungan lebih berupa pengecekan 57 komponen kendaraan dan voucher gratis oli satu liter untuk servis berkala berikutnya. (tam)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

23 seconds ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

4 mins ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (Ayani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak,…

15 mins ago

Sore Ini, GOR Terpadu A Yani Pontianak Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan…

2 hours ago

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

16 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

16 hours ago