Categories: Nasional

1 Pasien dalam Pengawasan Corona di RSPI Sulianti Saroso Meninggal Dunia

KalbarOnline.com, JAKARTA – Direktur Utama RSPI Sulianti Saroso Mohammad Syahril mengonfirmasi seorang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) terkait virus corona atau Covid-19 meninggal dunia, Kamis (12/3).

Mengacu rekam medis, pasien tersebut meninggal pukul 08.00 WIB.

“Pagi tadi, jam 8 itu ada yang meninggal, satu,” kata Syahril di RSPI Sulianti Saroso, Jakarta Utara, Kamis.

Menurut dia, PDP yang meninggal dunia itu berjenis kelamin perempuan. Pasien yang dimaksud berusia 37 tahun.

Menurut Syahril, PDP yang meninggal ialah pasien rujukan sebuah rumah sakit pemerintah. Ketika dirujuk pada Rabu (11/3), PDP tersebut memang dalam keadaan sakit berat.

“Pasien dalam kondisi ARDS phenomia yang berat, pakai ventilator, tadi malam masuk sudah dilakukan terapi maksimal dan tidak tertolong,” lanjut dia.

Namun, kata Syahil, PDP yang meninggal itu belum dipastikan positif virus corona. Hasil pemeriksaan medis kepada yang bersangkutan belum keluar hingga kini.

“Belum ada hasil juga, dari tracking tidak ada kontak yang betul-betul didapatkan, masih dipelajari betul, semoga hasilnya negatif,” pungkas dia.(jpnn/fajar)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pedomani Amanat Pangdam XII, Dandim Putussibau Beri Arahan Jamdan ke Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Dandim 1206/Putussibau, Letkol Inf Nasli  memberikan jam komandan (jamdan) kepada prajurit maupun…

1 hour ago

Program Krisan dan Gertam Cabai TP PKK Kalbar Sabet Penghargaan Tingkat Nasional

KalbarOnline, Surakarta - TP PKK Provinsi Kalimantan Barat berhasil menorehkan prestasi di tingkat nasional, di…

1 hour ago

Sutarmidji Kantongi Rekomendasi PAN Untuk Pilkada Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji menerima rekomendasi resmi dari Partai Amanat Nasional…

3 hours ago

Peduli Dunia Pendidikan, Iriana Jokowi Beri Penghargaan ke Jubaidah

KalbarOnline, Solo - Jubaidah, seorang ibu rumah tangga di Kalbar yang menghabiskan sebagian waktunya untuk…

4 hours ago

Obat Anti Hipertensi Harus Tetap Diminum Seumur Hidup

KalbarOnline, Pontianak – Hari Hipertensi Sedunia diperingati setiap tanggal 17 Mei setiap tahunnya. Hari ini…

7 hours ago

Dua Atlet Kalbar Raih Medali di Kejurnas PPLP Manado

KalbarOnline, Manado - Dua atlet Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP) Provinsi Kalimantan Barat…

7 hours ago