Categories: Nasional

Diduga Serangan Jantung, Seorang Jemaah Umrah Meninggal di Bandara Sulhas

KalbarOnline.com,MAROS– Seorang jemaah umrah asal Kabupaten Sidrap, Sarilapi (60) ditemukan dalam kondisi tak sadarkan diri saat tiba di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Selasa (10/02/2020).

Informasi yang dihimpun menyebutkan jika korban sudah tidak sadarkan diri 30 menit saat take off dari Bandara Jeddah.

Rombongan jemaah umrah ini kemudian tiba di Bandara Sultan Hasanuddin sekitar pukul 07.28 Wita dari Jeddah.

Korban yang didapati tak sadarkan diri di dalam pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan JT-091 ini kemudian segera diperiksa oleh Pihak Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas I Makassar di atas pesawat. Oleh dokter yang memeriksa menyatakan jika korban telah meninggal dunia.

Selanjutnya korban dibawa ke ruangan Health Quarantine untuk untuk pemeriksaan lebih lanjut dan mengambil data almarhumah.

Adapun penyebab kematian korban diduga akibat syok kardiogenik atau serangan jantung.

Sementara itu Corporate Communications Strategic, Danang Mandala Prihantoro saat dikonfirmasi membenarkan hal itu.

“Benar, ada salah satu tamu atau penumpang wanita dari umrah yang meninggal dunia,” katanya.

Selanjutnya kata dia, Lion Air menerima konfirmasi dari tim medis, jika tamu dimaksud meninggal dunia.

“Kami mewakili Lion Air mengucapkan bela sungkawa yang sedalam ucapannya atas kejadian ini,” katanya.(Rin)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tak Perlu Campur Urusan Paslon Lain, Relawan: Midji-Norsan Siap Tarung Gagasan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar petahana, Sutarmidji irit bicara saat dimintai tanggapan terkait…

2 hours ago

Apa Kabar Kapuas Raya? Midji-Norsan Anggap Janji yang Terucap, Wajib Diperjuangkan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar 2024, Sutarmidji dan Ria…

2 hours ago

Midji-Norsan Sepakat Maju Sepaket di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline, Pontianak - Perdebatan elitis mengenai keretakan hubungan Sutarmidji dan Ria Norsan terjawab tuntas, pada…

3 hours ago

Komeng Tewas Tersengat Listrik di Ruang Gardu PLN Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pria bernama Hendrik alias Komeng (51 tahun) ditemukan tewas di dalam ruang…

4 hours ago

Disperpusip Pontianak Rayakan Hari Buku Nasional dengan Lomba Bercerita Tingkat Sekolah Dasar

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 40 peserta dari Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah se-Kota Pontianak meramaikan lomba bercerita…

8 hours ago

Viral! Video Perempuan Dipukuli Bertubi-tubi oleh Rekan Kerja, Kejadian Diduga di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sebuah video viral di media sosial Instagram,  yang menunjukkan seorang perempuan muda…

8 hours ago