Categories: Ketapang

Gandeng Dinas Pertanian, CMI Site Sandai Komitmen Wujudkan Kedaulatan Pangan

KalbarOnline, Ketapang – Melalui Departemen Corporate Social Responsibility (CSR), PT Cita Mineral Investindo Tbk gandeng Dinas Pertanian Kabupaten Kayong Utara demi mewujudkan kedaulatan pangan dan mencanangkan pembuatan 100 hektar Lahan Pangan Pertanian Berkelanjutan (LP2B) kepada masyarakat Desa Matan Jaya, Kecamatan Simpang Hilir yang dilangsungkan di salah satu rumah kelompok tani Desa Matan Jaya, Kamis (5/3/2020).

Dalam pertemuan itu pihak penyuluh menjelaskan gambaran LP2B akan berkelanjutan ke depannya yang akan diisi dengan pertanian padi, buah dan sayur, serta penanaman pinang sepanjang pematang sawah dan jalan hauling yang kemudian diintegrasikan dengan kegiatan peternakan dan perikanan.

Perwakilan PT CMI Tbk, Dede Darmawan menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para peserta yang telah berperan aktif dalam kegiatan LP2B serta pihak penyuluh dari Dinas Pertanian Kayong Utara. Ia juga menyampaikan bahwa lahan pertanian sepanjang jalan hauling menuju pelabuhan sangat berdampingan dengan kegiatan operasional perusahaan sehingga mendapat perhatian intens dari perusahaan.

“Terima kasih bapak ibu kelompok tani yang hadir hari ini dan kepada Dinas Pertanian yang telah memberikan ilmu baru kepada kami. Tentunya program-program CSR yang sifatnya pemberdayaan akan kami fasilitasi terus ke depannya dan kami berharap kerjasama yang baik antara masyarakat dan perusahaan sehingga program perusahaan terealisasi dengan baik,” tandasnya.

Mewakili kelompok tani Suharto menyampaikan rasa terima kasihnya kepada pihak PT CMI Tbk dan Pihak penyuluh dari dinas pertanian yang telah memberikan ilmu dan memberikan gambaran-gambaran LP2B.

“Terima kasih kepada perusahan yang telah memfasilitasi kegiatan LP2B hari ini dan terima kasih kepada dinas pertanian semoga ilmu yang kami dapat hari ini berguna buat kami khususnya kelompok tani Desa Matan Jaya,” pungkasnya. (God

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Ketapang

Recent Posts

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

16 mins ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

22 mins ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

32 mins ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

19 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

22 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

23 hours ago