Categories: Sekadau

Disporapar Kembali Seleksi Calon Anggota Paskibra Sekadau, Kali Ini di Sekadau Hilir

KalbarOnline, Sekadau – Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Sekadau kembali melakukan seleksi para calon pasukan pengibar bendera Kabupaten Sekadau. Seleksi yang dimulai sejak tanggal 5 Maret 2020 kemarin untuk wilayah Kecamatan Belitang Hulu, Belitang dan Belitang Hilir berlanjut hingga Jumat untuk wilayah Kecamatan Nanga Taman dan Kecamatan Sekadau Hulu, dilanjutkan wilayah Kecamatan Sekadau Hilir yang dilaksanakan di SMA Keling Kumang, Sabtu (7/3/2020).

Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga Disporapar Sekadau, Idin seleksi calon anggota paskibra yang dilaksanakan kali ini diikuti sebanyak 12 SMA yang ada di Kecamatan Sekadau Hilir.

“Yang hadir 12 SMA se-kecamatan Sekadau Hilir, dengan total sebanyak 108 peserta. Sedangkan yang tidak hadir yaitu SMAN 5 Sekadau Hilir. Tidak tahu apa kendalanya, padahal sudah ada Surat Pemberitahuan oleh Disporapar jauh sebelum pelaksanaan seleksi,” ujarnya.

Dalam proses seleksi calon Paskibra ini, Disporapar dipastikan Idin, dilaksanakan secara ketat. Tidak ada istilah peserta titipan.

“Tak ada yang namanya peserta titipan dalam seleksi calon Paskibra Sekadau. Yang dinyatakan lulus nanti, harus benar-benar hasil dari seleksi,” tegas Idin.

Idin turut mengucapkan terima kasih kepada Kepala SMK Keling Kumang yang telah memberikan banyak fasilitas dalam pelaksanaan seleksi tersebut.

“Seleksi terbuka kepada putra putri terbaik Sekadau ini nantinya akan dijadikan Paskibra Sekadau. Nantinya akan dipilih sebanyak 34 nama yang di antaranya 32 orang untuk tingkat Kabupaten dan 2 orang akan dikirim mewakili Sekadau untuk Paskibra tingkat Provinsi,” pungkasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat “Flexing” Wastra Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengajak masyarakat terutama anak muda untuk…

54 mins ago

Pesan Kasatpolair Kapuas Hulu di Hari Laut Sedunia: Buanglah Sampah pada Tempatnya

KalbarOnline, Putussibau - Dalam rangka memperingati Hari Laut Sedunia (World Oceans Day) yang jatuh pada…

56 mins ago

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

6 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

6 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

6 hours ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

6 hours ago