Categories: Nasional

Masyarakat Kota Makassar Keras Kepala Soal Parkir

KalbarOnline.com, MAKASSAR — Kemacetan di Kota Makassar selalu menjadi perbincangan dan permasalahan yang tak kunjung usai. Tingginya volume kendaraantidak mampu ditampung ruas jalan.

Selain itu, kemacetan tidak hanya disebabkan tingginya volume kendaraan. Faktor lain kurangnya kedisiplinan masyarakat dalam berlalu lintas dan adanya jasa perputaran kendaraan atau pak ogah.

“Jadi soal kemacetan itu banyak sekali faktornya, salah satunya karena kurangnya tempat parkir sehingga banyak orang yang parkir di tepi jalan, jadi memang mencari spot parkir,” kata Jasman Launtu, Kepala Bidang Moda dan Transportasi Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Makassar saat menggelar dialog rutin dengan tema meretas kemacetan di Kota Makassar, di Hotel Almadera, (5/3/2020).

Terkait kurangnya kesadaran masyarakat berlalu lintas, Jasman mengaku heran dengan ketidakjeraan masyarakat. Pasalnya usai mendapat teguran bahkan penggembokan ban mobil atau motor tidak membuat efek jera bagi masyarakat.

Emy Hartati, Kepala Bagian Operasional Polrestabes Makassar mengatakan hingga saat ini masih terus melakukan koordinasi dengan Dishub, PD Parkir dan stackholder lainnya. Namun ia mengaku terkait kemacetan di pagi dan sore hari, pihaknya masih akan melakukan imbauan kepada masyarakat.

“Di sini penting sekali kesadaran masyarakat dalam kedisiplinan berlalu lintas, tapi kalau memang sudah tidak bisa diatasi kita akan lakukan penegakan hukum.” tutupnya. (iqbal/fajar)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Wujud Kepedulian KSAD, Kodim Putussibau Bagikan Ransum dan Imukal TNI Untuk Pemenuhan Gizi Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Staf Logistik Kodim 1206/Putussibau membagikan susu imukal dalam rangka pemenuhan gizi prajurit,…

4 hours ago

Propam Polda Kalbar Lakukan Pembinaan Etika Profesi Polri di Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bidang  Propam Polda Kalbar melakukan pembinaan kepada personel Polres Kapuas Hulu, terutama…

4 hours ago

Wastra Unggulan Kalbar Diborong Istri-istri Menteri pada Peringatan HUT Dekranas di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Wastra Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) mampu menarik perhatian anggota Organisasi Aksi Solidaritas…

4 hours ago

Daftar Cawagub Kalbar di PPP, Budi Perasetiyono: Kembali ke Rumah

KalbarOnline.com - Budi Perasetiyono terus menunjukkan keseriusannya dalam kontestasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar…

4 hours ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

6 hours ago

Dekranasda Kapuas Hulu Juara Harapan 2 Parade Mobil Hias Tingkat Nasional

KalbarOnline, Solo - Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan bersama Ketua Dekranasda Kapuas Hulu, Angeline Fremalco…

7 hours ago