Categories: Ketapang

RSUD dr Agoesdjam Ketapang Rawat WNA Diduga Terpapar Virus Corona

KalbarOnline, Ketapang – RSUD dr Agoesdjam Ketapang rawat WNA diduga terpapar virus corona. Rumah sakit milik Pemerintah Kabupaten Ketapang itu diketahui tengah menangani seorang pasien yang diduga terpapar virus corona, Senin (3/3/2020) sekitar pukul 23.30 Wib.

Dari pantauan KalbarOnline.com, pasien tersebut merupakan warga negara asing (WNA) asal Tiongkok berjenis kelamin laki-laki yang datang menggunakan mobil berwarna putih ke RSUD dr Agoedjam Ketapang dengan ditemani oleh seorang penerjemah.

Saat tiba di RSUD dr Agoesdjam Ketapang, pasien tersebut langsung dibawa menuju ruang pemeriksaan oleh petugas rumah sakit yang telah menunggu dengan berpakaian pelindung lengkap.

Menurut petugas rumah sakit yang enggan disebutkan namanya mengatakan bahwa pasien tersebut telah dibawa ke ruang isolasi rumah sakit untuk mendapatkan perawatan dan dilakukan pemeriksaan intensif guna memastikan kesehatannya.

“Saat ini masih dilakukan pemeriksaan,” katanya, Rabu (4/3/2020) dini hari.

Dari informasi yang dihimpun KalbarOnline.com, pasien tersebut telah datang ke RSUD dr Agoesdjam Ketapang pada siang hari namun kembali datang lagi pada malam harinya. Hingga saat ini, baik pihak rumah sakit maupun Dinas Kesehatan Kabupaten Ketapang belum memberikan jawaban terkait kepastian status suspect corona pasien tersebut.

Pihak RSUD dr Agoesdjam Ketapang sendiri diketahui akan menggelar jumpa pers tentang hal itu pada Rabu (4/3/2020) siang besok. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

2 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

2 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

5 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

5 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

7 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

7 hours ago