Categories: Ketapang

Sile Ketapang Jadi Maskot Pilkada Ketapang 2020

KalbarOnline, Ketapang – Sile Ketapang jadi maskot Pilkada Ketapang 2020. Maskot itu dikenalkan oleh KPU Ketapang bersamaan dengan launching tahapan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Ketapang tahun 2020 yang digelar KPU Ketapang di Borneo Emerald Hotel Ketapang, Minggu (1/2/2020) malam.

Sile Ketapang sendiri merupakan akronim dari Si Ale Ale Ketapang. Hal itu diungkapkan Ketua KPU Ketapang, Tedi Wahyudin.

Tedi berujar, launching tahapan Pilkada yang mengusung tema “mewujudkan, mencari Bupati dan Wakil Bupati yang jujur, adil dan berkualitas” tersebut dilakukan untuk memberitahukan kepada masyarakat mengenai tahapan pilkada 2020.

“Karena Pilkada Ketapang tahun 2020 yang tersisa 182 hari lagi bukan hanya menjadi tanggung jawab penyelenggara Pemilu. Tapi tanggung jawab kita semua,” katanya.

Dalam sambutannya, ia juga mengapresiasi Pemda Ketapang yang telah memberikan dukungan serta memfasilitasi proses sosialisasi dan rekrutmen penyelenggara Pilkada serentak tahun 2020.

“Sehingga kami dapat memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat yang ingin ikut berkontribusi menjadi penyelenggara dalam Pilkada Ketapang 2020. Karena dukungan tersebut pelaksanaan tahapan demi tahapan yang sumber pembiayaannya dari APBD Ketapang berjalan lancar,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

2,4 Juta Bidang Tanah Terdaftar dalam 100 Hari Kerja Menteri AHY

KalbarOnline, Jakarta - Sebanyak 2,4 juta bidang tanah berhasil didaftarkan dalam masa 100 hari kerja…

3 hours ago

BPBD Kalbar Gelar Rakor Antisipasi Bencana

KalbarOnline, Pontianak- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kalimantan Barat, menggelar Rapat Koordinasi Kepala Pelaksana…

3 hours ago

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Biang, Wisata Tersembunyi di Sanggau

KalbarOnline, Sanggau - Bukit Biang adalah salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Desa…

16 hours ago

Keindahan Alam dan Kekayaan Budaya di Bukit Bengkawang, Surga Tersembunyi di Kalbar

KalbarOnline, Bengkayang - Bukit Bengkawang, sebuah destinasi wisata yang terletak di Kecamatan Jangkang, Kabupaten Bengkayang,…

16 hours ago

Menemukan Keindahan Alam di Bukit Bakmunt: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat dikenal sebagai tempat yang kaya akan keindahan alamnya. Salah satu…

16 hours ago

Menikmati Keindahan Malam di Jembatan Gantung Sekayam: Destinasi Wisata Tersembunyi di Tanjung Sekayam

KalbarOnline, Sanggau - Tanjung Sekayam, sebuah wilayah yang tersembunyi di Kecamatan Kapuas, Kalimantan Barat, menyimpan…

16 hours ago