Categories: Nasional

Pasien Corona Diisolasi di RS Pusat Infeksi Sulianti Saroso, Rumah Ikut Diisolasi

KalbarOnline.com, JAKARTA – Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto mengungkapkan bahwa kedua warga negara Indonesia (WNI) yang terinfeksi virus Corona sudah menjalani proses isolasi.

Menurut Terawan, ibu dan anak itu akan melewati tahap pengobatan.

“(Dirawat) di Rumah Sakit Pusat Infeksi Sulianti Saroso, di Ruang Khusus, yang tidak terkontak dengan yang lain,” kata Terawan di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin (2/3).

Menurut Terawan, pihaknya sudah melakukan pemeriksaan di rumah ibu dan anak tersebut. Bahkan, rumah itu sudah diisolasi oleh pihak berwajib.

“Terkenanya di Jakarta, (rumahnya) daerah Depok,” kata Terawan.

Terawan sendiri mengaku awal mendeteksi penyakit itu sejak Minggu (1/3) kemarin. Tim, kata Terawan, mendapat informasi dari berita dan melakukan pemeriksaan.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo mengungkapkan bahwa seorang ibu dan anaknya terjangkit virus Corona di Indonesia. Pria yang akrab disapa Jokowi ini menyatakan, dua orang itu terinfeksi virus Corona dari orang Jepang.

“Minggu yang lalu ada informasi bahwa ada orang Jepang yang ke Indonesia kemudian tinggal di Malaysia dan dicek di sana ternyata positif Corona. Tim dari Indonesia langsung menelusuri orang Jepang ini ke Indonesia bertamu ke siapa, bertemu dengan siapa ditelusuri dan ketemu,” kata Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin (2/3). (jpnn/fajar)

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

10 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

13 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

14 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

14 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

15 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

15 hours ago