Categories: Pontianak

Rain Luxury Club Pontianak Terbakar

KalbarOnline, Pontianak – Rain Luxury Club Pontianak terbakar. Peristiwa terbakarnya tempat hiburan malam yang berlokasi di komplek Perdana Square Jalan Perdana itu terjadi pada Jumat (28/2/2020) sore yang diduga akibat korsleting listrik. Berdasarkan informasi yang diterima, peristiwa tersebut diketahui sekitar pukul 16.30 WIB.

Mendapat informasi tersebut, para petugas pemadam kebakaran baik swasta maupun milik pemerintah langsung turun ke TKP untuk melakukan pemadaman.

Berdasarkan informasi yang diterima, api baru dapat dipadamkan sekitar pukul 17.00 WIB. Namun pada pukul 17. 20 WIB asap tebal kembali menyelimuti TKP. Akhirnya petugas melakukan pemadaman kembali dan berinisiatif untuk bersiaga di TKP.

Kapolsek Pontianak Selatan Kompol Anton Satriadi mengaku masih menyelidiki penyebab kebakaran. Apalagi tempat tersebut masih dipenuhi asap sehingga penyelidikan akan dilakukan keesokan harinya.

“Kami akan selidiki esok hari,” ucapnya.

Tidak ada korban jiwa akibat musibah kebakaran yang menimpa tempat karaoke tersebut, namun kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

8 mins ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

12 mins ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

13 mins ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

10 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

15 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

17 hours ago