Categories: Ketapang

Lapas Kelas II B Ketapang Ngutang Biaya Makan Napi

KalbarOnline, Ketapang – Lapas Kelas II B Ketapang ngutang biaya makan napi. Hal ini merupakan persoalan yang dihadapi Lapas Kelas II B Ketapang selain mengalami over kapasitas dalam menampung jumlah narapidana yang sudah mencapai 718 orang.

Banyaknya persoalan yang dihadapi oleh Lapas Ketapang yang juga terjadi di hampir seluruh Lapas di Indonesia tersebut diungkap oleh Kalapas kelas II B Ketapang, Isnawan saat menggelar link teleceforence media gathering yang diikuti seluruh UPT permasyarakatan, Kamis (27/2/2020) pagi.

Isnawan menyebut, dalam kondisi persoalan yang saat ini terjadi pihaknya masih berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan pelayan terbaik. Namun demikian ia menyebut persoalan ini perlu diketahui dan dicarikan solusi bersama.

“Dengan adanya resolusi pemasyarakatan, awak media dapat membantu menyiarkan bahwa target pemasyarakatan dari A sampai Z itu, harapan kita seluruh stakeholder dapat membantu,” katanya.

Isnawan juga menyebutkan kalau dengan kapasitas kamar sel dan jumlah penguni lapas yang tidak sebanding juga berdampak kepada anggaran yang tersedia untuk digunakan sebagai biaya operasional lapas seperti makan para narapidana.

“Anggaran kita kurang lebih Rp5 miliar dari APBN untuk Lapas Kelas II B Ketapang per tahunnya, jujur itu tidak mencukupi,” ungkapnya.

Ia menambahkan, untuk biaya makan perorang satu narapidana dianggarkan Rp21 ribu perharinya. Angka tersebut hanya mampu membiayai 500 lebih napi, namun sekarang diakuinya, Lapas Kelas II B Ketapang menampung 700 lebih napi, sehingga pihak Lapas harus ‘ngutang’ untuk memenuhi makan 700 lebih napi dengan standar makan yang sudah ditentukan.

“Untuk perhari itu 21 ribu untuk 3 kali makan satu orang pidana termasuk di situ pajak dan sebagainya. Pada bulan September, Oktober, November, Desember kita ngutang,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

20 mins ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

2 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

2 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

2 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

2 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

2 hours ago