Categories: Ketapang

Kenang Pendiri Sinar Mas Group, PT Agrolestari Mandiri Bersama Yayasan Tzu Chi Gelar Donor Darah

KalbarOnline, Ketapang – Sinar Mas Agribusiness and Food melalui anak perusahaannya PT Agrolestari Mandiri  bersama Yayasan Budha Tzu Chi Sinar Mas Indonesia menggelar kegiatan donor darah di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Agoesdjam Ketapang, Minggu (23/2/2020) pagi.

Kegiatan amal dengan tema ‘Tribute To Bapak Eka Tjipta Widjaja, Give Back To Society’ ini juga dalam rangka mengenang satu tahun wafat ya pendiri Sinar Mas Group, Eka Tjipta Wijaya. Donor darah keluarga besar Sinar Mas tersebut telah berlangsung sejak 26 Januari hingga 26 Februari 2020 mendatang yang dilaksanakan di seluruh Indonesia.

Regional Control PT Agrolestari Mandiri, Unggul Purwadi mengatakan, kalau dalam kegiatan amal donor darah ini pihaknya menargetkan sebanyak 50 orang karyawan perusahaan yang akan ikut mendonorkan darahnya.

“Kegiatan ini merupakan cerminan cinta kasih dari kita untuk sesama manusia. Kita serahkan darah ini ke rumah sakit, biar rumah sakit yang menyalurkan bagi yang membutuhkan,” katanya saat ditemui KalbarOnline di sela-sela kegiatan.

Ia juga menyebut kalau hasil dari donor darah ini akan diserahkan kepada pihak rumah sakit dr Agoesdjam Ketapang untuk nantinya dipergunakan bagi pasien yang membutuhkan darah.

“Jadi siapa yang memerlukan silahkan, itulah cinta kasih tadi itu disampaikan kepada orang lain secara universal,” ungkapnya.

Selain kegiatan amal donor darah ini, Unggul juga menyebutkan kalau pihaknya juga akan melakukan kegiatan sosial lainnya yang akan digelar bagi masyarakat yang bermukim di desa-desa sekitaran wilayah tempat perusahaan PT Agrolestari Mandiri beroperasi.

“Dalam periode mengenang Bapak Eka Tjipta Widjaja sebagai pendiri dari Sinarmas, kita masih akan menggelar beberapa kegiatan lainya yang berbeda sebagai bentuk kepedulian kita terhadap sesama,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

1 hour ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

2 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

2 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

2 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu A. Yani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

2 hours ago

Sore Ini, GOR Terpadu A. Yani Pontianak Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan…

4 hours ago