Categories: Sekadau

Bupati Rupinus Tinjau Jembatan Desa Meragun yang Putus Diterjang Banjir

KalbarOnline, Sekadau – Bupati Sekadau, Rupinus meninjau satu di antara 11 jembatan gantung yang putus akibat diterjang bencana banjir pada 7 Desember lalu. Jembatan yang ditinjau itu terletak di Desa Meragun, Kecamatan Nanga Taman, Rabu (12/2/2020).

Di kesempatan itu, Bupati Rupinus didampingi anggota DPRD Sekadau, Dinas Pekerjaan Umum dan Pemukiman Rakyat serta sejumlah Kepala SKPD dan Camat Nanga Taman, Paulus Ugang serta Kepala Desa Meragun.

Jembatan itu menghubungkan ke beberapa dusun termasuk juga akses menuju kantor Desa Meragun. Agar bisa dilalui oleh warga, warga berinisiatif membangun jembatan ini secara darurat.

Inisiatif warga Meragun bersama Camat Nanga Taman, Kapolsek dan Danramil Nanga Taman membangun jemabatan ini dengan model jembatan apung menggunakan beberapa drum.

Bupati Rapinus mengucap terima kasih atas inisiatif warga, Camat Nanga Taman didukung Kapolsek dan Danramil yang telah membangun jembatan darurat ini. 

“Mudah-mudahan tidak ada kendala, jika tidak ada kendala tahun ini akan kita prioritaskan dibangun kembali. Karena ini satu-satunya akses utama masyarakat termasuk juga jembatan gantung yang ada diujung kantor Desa Meragun, tahun ini juga akan kita prioritaskan,” tukas Bupati.

Sebelumnya Bupati Rapinus telah melihat langsung jembatan gantung yang menghubungkan Desa Nanga Biaban ke Desa Sunsong. Jembatan ini juga putus akibat terjangan bencana banjir pada 7 Desember 2019 lalu.

Rupinus mengaku telah memerintahkan Dinas PU untuk memetakan lokasi yang akan menjadi pembangunan kembali jembatan ini.

“Termasuk jembatan lainnya yang putus akibat banjir pada Desember 2019 lalu akan kita bangun tetapi secara bertahap. Untuk tahap awal kita bangun dulu yang betul-betul menjadi prioritas dan sangat vital bagi kebutuhan masyarakat,” tandasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tim Itwasda Polda Kalbar Gelar Audit Kinerja Tahap I di Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Inspektorat Pengawasan Daerah (Itwasda) Polda Kalbar menggelar Audit Kinerja Tahap I (satu)…

17 mins ago

Pengusaha Real Estate Kalbar Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Seorang pengusaha real estate (properti), Mochammad Fachri resmi ikut penjaringan bakal…

26 mins ago

Tingkatkan Sinergi dan Kolaborasi Setiap Elemen, Pj Bupati, Romi Hadiri Rapat Koordinasi Gubernur

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri Rapat Koordinasi Gubernur…

4 hours ago

Optik ASRI Resmi Beroperasi, Maria Fransisca: Pentingnya Pelayanan Kesehatan Mata di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kepala Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana Kabupaten (Dinkes KB) Kabupaten Kayong…

5 hours ago

Selamat, Kecamatan Pontianak Kota Sabet Juara Umum MTQ XXXII Tingkat Kota

KalbarOnline, Pontianak - Kecamatan Pontianak Kota meraih Juara Umum MTQ XXXII Tingkat Kota Pontianak tahun…

5 hours ago

Jelang Pilkada Serentak, Mulyadi Ajak Pemilih Pemula Aktif Tentukan Calon Pemimpin

KalbarOnline, Pontianak – Menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak pada bulan November mendatang, Sekretaris Daerah…

5 hours ago