Categories: Pontianak

Sutarmidji Lepas Peserta Gowes Tour de Singkawang

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji secara langsung melepas para peserta Gowes Tour de Singkawang di Makodam XII/Tanjungpura, Sabtu (11/1/2020). Gowes Tour de Singkawang itu digelar dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika TNI AD.

Orang nomor wahid di Bumi Tanjungpura itu mengatakan menyatakan, kegiatan serupa ke depannya akan dilaksanakan secara berkelanjutan. Oleh karena itu, dirinya akan meminta Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) untuk mempersiapkan segala sesuatunya.

“Insya Allah, kegiatan ini ke depan akan dilaksanakan secara berkelanjutan. Nanti saya akan minta kepada Disporapar untuk mempersiapkan tour yang bisa dilaksanakan dari Singkawang, Aruk maupun Singkawang-Temajok. Nanti akan kita kaji dan kita laksanakan secara kerjasama dengan Kodam XII/Tanjungpura,” ujarnya.

Mantan Wali Kota Pontianak ini berharap, agar ke depannya olahraga sepeda bisa menjadi andalan untuk mendatangkan orang ke Kalimantan Barat dalam rangka menggairahkan pariwisata di Kalbar.

Gowes Tour de Singkawang ini turut diikuti Wakil Kepala Staf TNI AD (Wakasad), Letnan Jenderal TNI Tatang Sulaiman dengan membawa rombongan sekitar 200 orang peserta lainnya. Sementara peserta kegiatan ini secara keseluruhan mencapai sekitar 700 orang. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

17 mins ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

7 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

7 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

7 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

7 hours ago