Categories: Ketapang

Dorong Perilaku Hidup Sehat, Camat Delta Pawan Ajak Masyarakat Ikut Senam Massal

KalbarOnline, Ketapang – Kecamatan Delta Pawan kembali menggelar kegiatan senam massal bulanan yang akan dilaksanakan di halaman Kantor Camat Delta Pawan, Minggu (12/1/2020). Untuk itu, Camat Delta Pawan, Pitriyadi mengajak masyarakat khususnya warga Delta Pawan untuk hadir dalam acara tersebut agar bisa saling bersilaturahmi.

“Selain sebagai wadah bersilaturahmi, acara senam massal kita agenda rutin tiap bulan untuk dapat memasyarakatkan olahraga dan mendorong perilaku hidup sehat,” ungkapnya, Jumat (10/1/2020).

Ia menuturkan, dalam kegiatan senam massal tersebut pihaknya telah menyediakan berbagai hadiah menarik untuk masyarakat yang beruntung saat mengikuti senam massal tersebut.

“Acaranya mulai pukul 06.30 WIB di halaman kantor camat delta pawan, nanti senam akan ada instrukturnya yakni saudara Desi Aerobic dan Hj Ita Cecep,” tuturnya.

Ia berharap, melalui kegiatan olahraga rutin ini masyarakat Delta Pawan khususnya dapat bersilaturahmi dan saling mengenal agar terus terbina kondusifitas.

“Selain berbagai dorprize termasuk dorprize kulkas, kita menyediakan makanan tradisional seperti ubi rebus, pisang rebus, air jahe dan lainnya secara gratis,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Ketapang

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

3 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

6 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

7 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

7 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

8 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

8 hours ago