Categories: Sekadau

Masyarakat Kampung Tebal Antusias Hadiri Maulid Tradisional MTAMT Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Majelis Taklim Albarzanji Maulid Tradisional (MTAMT) Kabupaten Sekadau kembali menggelar Maulid tradisional. Kali ini perayaan peringatan hari lahir Nabi Muhammad ke-1441 Hijriah oleh MTAMT Sekadau ini dipusatkan di Surau Baitul Hidayah Kampung Tebal, Desa Sungai Ringin, Sekadau, Rabu (8/1/2020).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua Umum MTAMT Sekadau, Haji Abdul Bakar, Ketua I MTAMT Sekadau, Drs. H. Zarkasi Effendi serta sejumlah pengurus MTAMT Sekadau dan seluruh jamaah yang berasal dari berbagai kecamatan di Sekadau yang sengaja hadir untuk memeriahkan perayaan Maulid Tradisional di Kampung Tebal. Kegiatan ini terselenggara berkat dukungan masyarakat berkerjasama dengan pengurus Surau Baitul Hidayah, PHBI dan tokoh masyarakat Kampung Tebal.

Dalam perayaan maulid ini turut ditampilkan kesenian Hadrah Melayu dan gunting rambut balita yang merupakan anak dari warga setempat.

Ketua I MTAMT Sekadau, Zarkasi Effendi menuturkan, Maulid Tradisional ini dilakukan selama empat bulan ke depan, yang mana dalam pelaksanaannya dilaksanakan secara keliling dari masjid ke masjid se-Kabupaten Sekadau dan sekitarnya yang meliputi tiga zona.

“Alhamdulillah hari ini kita melaksanakan Maulid Tradisional di Masjid Jami’ Al-Ikhlas. Ada rasa persatuan dan kesatuan yang terjalin. Dari kegiatan ini memunculkan kembali semangat kebersamaan, kekeluargaan umat Islam,” ujarnya.

Sementara Ketua Surau Baitul Hidayah, Muhammad Husni mengucapkan terima kasih kepada jamaah MTAMT yang telah menjadwalkan pelaksanaan Maulid Tradisional di daerahnya. Karena, kata dia, melalui pelaksanaan Maulid ini diharapkan dapat meningkatkan silaturahmi dan ukhuwah antar sesama muslim.

“Selain mempererat silaturrahim, juga sebagai syiar umat Islam dalam memupuk tingkat keimanan dan ketaqwaan kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala,” ujarnya.

“Kami ucapkan terima kasih banyak kepada MTAMT Sekadau dan para jamaah lainnya yang telah hadir di sini. Semoga ini menjadi momen yang baik bagi masyarakat muslim khususnya di Desa Sungai Ringin. Semoga pelaksanaan di tahun berikutnya semakin baik,” pungkasnya.

Hal senada juga disampaikan Ketua RT setempat, Abang Akbardin. Ia mengucapkan terima kasih kepada MTAMT Sekadau yang telah menjadwalkan pelaksanaan Maulid Tradisional di kampung Tebal ini.

“Kami ucapkan terima kasih banyak kepada MTAMT Sekadau dan para jamaah lainnya yang telah hadir di sini. Semoga ini menjadi momen yang baik bagi masyarakat muslim khususnya di kabupaten Sekadau. Semoga pelaksanaan di tahun berikutnya semakin baik,” tandasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

19 mins ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

14 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

15 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

15 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

16 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago