Categories: Pontianak

KIM Dorong Masyarakat Melek Informasi

KalbarOnline, Pontianak – Kemajuan teknologi informasi membawa arus informasi begitu derasnya hingga tak terbendung lagi. Oleh sebab itu, literasi digital dan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) sangat dibutuhkan dalam mengelola informasi. Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menyambut baik dibentuknya KIM di Kota Pontianak karena memiliki peran dalam menyebarluaskan informasi-informasi sekaligus meliterasi pembaca apabila ditemukan informasi yang negatif.

“Dengan adanya KIM ini akan membawa dampak positif untuk mencerdaskan masyarakat Pontianak,” ujarnya usai menghadiri pembentukan KIM di Cafe Bang Edi Jalan Sepakat II, Kamis (12/12/2019).

KIM merupakan bagian dari kelompok masyarakat yang peduli dengan Kota Pontianak dalam mengelola informasi itu menjadi faktor untuk membantu dalam berkomunikasi.

“Mereka juga berfungsi untuk memfilter informasi-informasi dan meluruskan informasi yang tidak benar agar masyarakat bisa menerima informasi yang benar,” ungkapnya.

Menurut Edi, KIM yang komposisinya diisi oleh kaum millenial ini diharapkan memiliki literasi, wawasan yang luas, pengetahuan, data yang valid dan sebagainya.

“Dengan demikian informasi yang disampaikan menjadi berkualitas,” terangnya.

KIM, lanjutnya, sangat dibutuhkan dalam menyampaikan informasi terutama informasi yang positif bagi masyarakat. Artinya, KIM yang dibentuk oleh masyarakat harus dapat bermanfaat bagi masyarakat.

“Untuk itu diperlukan pemberdayaan KIM guna mengembangkannya. KIM juga harus meningkatkan kompetensinya,” pungkasnya. (jim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

57 mins ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

2 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

3 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

4 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

18 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

19 hours ago