Categories: Ketapang

Jalan Sungai Awan Kiri-Tanjungpura Senilai Rp14 Miliar Terendam Banjir

KalbarOnline, Ketapang – Proyek peningkatan struktur Jalan Sungai Awan Kiri-Tanjungpura yang dikerjakan oleh PT Bayu Karsa Utama dengan anggaran senilai Rp14 miliar dari APBD Ketapang tahun 2019 terendam banjir akibat hujan deras yang mengguyur Ketapang beberapa hari terakhir, Kamis (21/11/2019).

Kondisi jalan yang telah dilakukan penimbunan namun masih saja terendam banjir sehingga kondisinya sama seperti sebelumnya, dikeluhkan oleh masyarakat yang melintas.

Satu di antara warga Kecamatan Muara Pawan, Andi (34) yang melintasi jalan tersebut membenarkan bahwa jalan yang sedang dibangun saat ini terendam banjir.

“Kalau seperti ini sama seperti sebelum ditimbun, percuma saja anggarannya hingga Rp14 Miliar kalau kondisi jalan masih terendam,” ungkapnya, Kamis (21/11/2019).

Andi berharap, kondisi ini bisa teratasi, terlebih jalan ini merupakan akses penting untuk masyarakat yang menghubungkan beberapa wilayah dan memang sudah selayaknya dibangun dengan maksimal.

“Harapan kita dengan anggaran yang sebesar ini dampaknya bisa benar-benar dirasakan masyarakat. Harus dicari solusi kenapa ini terjadi apakah karena timbunan rendah, tidak ada saluran air atau apa. Jangan sampai anggaran yang besar menjadi sia-sia,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Ketapang

Recent Posts

Rokidi Duduki Jabatan Penting di Kepengurusan LPTQ Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi menduduki jabatan penting di kepengurusan Lembaga Pengembangan…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

17 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

19 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

19 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

19 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

19 hours ago