Categories: Sekadau

Ucapan Selamat dan Sukses Pelaksanaan MTQ Sekadau ke-VI dari Polsek Nanga Mahap

KalbarOnline, Sekadau – Pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten Sekadau ke-VI yang akan dilangsungkan di Kecamatan Nanga Mahap akan dilaksanakan pada Senin 18 sampai dengan Sabtu 23 November 2019. Berbagai persiapan yang dilaksanakan oleh panitia, forkompimka dan masyarakat setempat dalam menyambut pelaksanaan MTQ ke-VI kali ini.

Persiapan mulai dari kerja bhakti, rapat koordinasi lintas sektor sampai ke pemasangan banner ucapan selamat dari instansi-instansi.

Pemasangan banner inilah yang dilakukan oleh Polsek Nanga Mahap yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Nanga Mahap, Iptu Ambril, SH, MAP yang dipasang di pinggir lapangan sepak bola Nanga Mahap yang menjadi tempat pelaksanaan MTQ ke-VI, Jumat (15/11/2019) sore.

Melalui banner yang bertuliskan ‘Kapolsek dan Anggota Beserta Bhayangkari Mengucapkan Selamat dan Sukses Pelaksanaan MTQ ke-VI Kabupaten Sekadau di Kecamatan Nanga Mahap tahun 2019’, Polsek Nanga Mahap menegaskan siap mendukung sepenuhnya dan siap menjamin keamanan dan kelancaran selama kegiatan MTQ berlangsung.

Di tempat terpisah, Kapolsek juga menuturkan bahwa pihaknya sudah berkoordinasi dan bersinergi dengan semua pihak dalam mensukseskan dan mengamankan jalannya pelaksanaan MTQ tingkat kabupaten Sekadau yang ke-VI di Kecamatan Nanga Mahap.

“Mari saling bekerja sama dan bersinergi dalam mensukseskan pelaksanaan MTQ ini,” ajak Kapolsek Iptu Ambril. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

IKA Unhas Kalbar: Kolaborasi untuk Negeri

KalbarOnline, Pontianak - Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin  (IKA Unhas) Provinsi Kalimantan Barat bakal menggelar…

25 mins ago

Bupati Fransiskus Ungkap Baru 53 Desa di Kapuas Hulu yang Sudah Deklarasi Stop ODF

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dari 278 desa dan 4…

16 hours ago

Tanah Longsor Landa Kabupaten Landak, Jalan Ngabang – Serimbu Sempat Terputus

KalbarOnline, Landak - Tingginya intensitas hujan di Kabupaten Landak dalam beberapa hari terakhir ini telah…

17 hours ago

PWI Kalbar Audiensi ke KONI, Perkuat Silaturahmi dan Kerja Sama Media

KalbarOnline, Pontianak - Jajaran pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat melakukan kunjungan kehormatan…

17 hours ago

Diterjang Angin Kencang, Motor Air Milik Nelayan Karam di Perairan Muara Teluk Batang

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebuah motor air milik seorang nelayan karam di perairan muara Teluk…

20 hours ago

Nilai Reformasi Birokrasi dan SAKIP Pemkot Pontianak Naik

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menuturkan bahwa Indeks Reformasi Birokrasi (RB)…

20 hours ago