Categories: Kubu Raya

Kapolsek Sungai Raya Imbau Pelajar Tak Ikut Demonstrasi

KalbarOnline, Kubu Raya – Upacara bendera di SMA Kemala Bhayangkari Jalan Desa Sungai Raya Kecamatan Sungai Raya, kali ini lebih unik, pasalnya pembina upacara dipimpin langsung Kapolsek Sungai Raya, Kompol Ida Bagus Gde Sinung. Upacara yang dihadiri ratusan pelajar dan tenaga didik tersebut, tampak khidmat saat mendengarkan amanat dari Kompol Ida Bagus Gde Sinung, Senin (7/10/2019) pagi.

Dalam amanat Kapolsek Sungai Raya yang ditunjukkan ke seluruh siswa-siswi SMA Kemala Bhayangkari meminta agar para pelajar tidak ikut serta dalam kegiatan unjuk rasa. Selain itu, para pelajar juga diminta tertib dalam berlalu lintas supaya tidak menjadi korban laka lantas, tidak mengonsumsi narkotika ataupun terlibat dalam peredaran narkotika karena melanggar hukum dan akan diberi sanksi hukuman bagi yang terlibat.

“Sehubungan dengan Tupoksi Kepolisian yaitu Harkamtibmas dan penegakan hukum maka pada pagi ini saya menyampaikan dan mengimbau untuk para siswa dan siswi SMA Kemala Bhayangkari agar tidak terprovokasi ajakan untuk unjuk rasa, telah adanya edaran dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalbar Nomor 09 Tahun 2019 tentang pencegahan keterlibataan peserta didik dalam aksi unjuk rasa yang berpotensi kekerasan,” tandas Kapolsek. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Kubu Raya

Recent Posts

Wujudkan Kedaulatan Pangan, Pemkab Kubu Raya Percepat Gerakan Tanam Padi

KalbarOnline, Kubu Raya – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya menggelar kegiatan Gerakan Tanam Padi (Gertam) 2024…

7 hours ago

Wabup Ketapang Hadiri Anniversary dan Halal Bihalal Generasi Rock Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Anniversary 3 tahun sekaligus halal bihalal Generasi…

9 hours ago

Wakili Bupati, Asisten Setda Ketapang Tutup Gebyar Talenta Pendidikan 2024

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pemkab Ketapang,…

9 hours ago

Asisten I Setda Ketapang Jadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Pendidikan

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Ketapang, Heryandi menjadi inspektur upacara…

9 hours ago

Mantan Sekda Kalbar M Zeet Assovie Tutup Usia, Pj Gubernur Harisson Sampaikan Duka Mendalam

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) periode 2010 - 2018,…

10 hours ago

Konsul Malaysia Kagumi Tradisi Halal Bihalal di Indonesia

KalbarOnline, Pontianak - Tradisi halal bihalal yang menjadi agenda rutin tahunan setiap bulan Syawal dalam…

10 hours ago