Categories: Pontianak

Fredneust : Wajah Bule Tapi Jiwa Saya Indonesia

Influencer Asal Jerman Ajak Warga Aksi Bersih-bersih Sampah

KalbarOnline, Pontianak – Kehadiran Fredneust, Social Media Influencer dari Jerman yang datang ke Pontianak khusus menghadiri World Cleanup Day 2019 memberikan semangat kepada para relawan yang ikut dalam aksi bersih-bersih lingkungan dari sampah di Waterfront Sungai Kapuas, Sabtu (21/9/2019). Dengan kemampuan bahasa Indonesia yang dimilikinya, influencer itu juga kerap menggunakan bahasa gaul yang biasa diucapkan kaum milenial negeri ini.

Fredneust bercerita, banyak orang yang bilang kepada dirinya, ‘Oh, Fred kamu influencer’. Ia berbalik mengatakan bahwa tidak penting kamu influencer atau bukan, tidak penting kalau kamu punya seribu follower instagram atau lebih dari itu, kalau kamu tidak melakukan aksi bersih-bersih dari sampah.

“Saya ingin Kalimantan bersih. Banyak yang menunda-nunda melakukan suatu hal. Kita harus aksi mulai dari sekarang kalau kita cinta alam Indonesia,” ajaknya.

Ia pun mengajak warga untuk mulai menolak menggunakan plastik sekali pakai (single plastic). Untuk memulai hal itu, harus dimulai dari diri sendiri masing-masing.

“Kalau kamu pakai single plastic nanti kamu akan tetap single atau jomblo. Atau ada yang bilang ‘aku tidak pakai kantong plastik lagi’, tetapi lihat di Instastory-nya dia pakai kantong plastik, cuma PHP doang,” kelakar Fred dan disambut tawa para relawan.

Diakuinya, meskipun Indonesia bukan negaranya, akan tetapi ia serius cinta dengan negeri ini. Ia pun mengapresiasi atas kehadiran para relawan yang ikut berpartisipasi dalam aksi bersih-bersih pada World Cleanup Day ini.

“Wajah bule tapi jiwa saya Indonesia,” pungkasnya. (jim/humpro)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

TP PKK Pontianak Gelar Halal Bihalal

KalbarOnline, Pontianak - Masih dalam suasana Idul Fitri, Tim Penggerak (TP) PKK Kota Pontianak menggelar…

2 hours ago

Usul Pekan Budaya LPM Jadi Agenda Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Laskar Pemuda Melayu (LPM) Kalimantan Barat (Kalbar) bekerja sama dengan Pemerintah Kota…

2 hours ago

Ani Sofian Lantik Zulkarnain Jadi Pj Sekretaris Daerah Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian melantik Zulkarnain sebagai Pj Sekretaris Daerah…

2 hours ago

Dinkes Pontianak Ungkap Sejumlah Penyakit yang Berpotensi KLB Tahun Ini

KalbarOnline, Pontianak – Upaya pencegahan penyakit terus menjadi prioritas Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas…

2 hours ago

Jumlah Jemaah Haji Asal Pontianak Terbanyak se-Kalbar, Termuda Berusia 20 tahun, Tertua 86 tahun

KalbarOnline, Pontianak - Jumlah jemaah haji dari Kota Pontianak mendominasi dari kabupaten/kota yang ada di…

2 hours ago

Bupati Ketapang Hadiri Acara Hari Ketiga Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara hari ketiga peresmian Balai Kepatihan Jaga…

5 hours ago