Categories: Sekadau

Kapolsek Hadiri Perpisahan Camat Belitang

KalbarOnline, Sekadau – Kapolsek Belitang, Ipda Agus Junaidi berkesempatan menghadiri acara perpisahan Camat Belitang, Saut Parulian dan Ketua Tim Penggerak PKK Belitang yang dilangsungkan di GPU (Gedung Pertemuan Umum) Kecamatan Belitang, Selasa (3/9/2019).

Kegiatan itu turut dihadiri oleh Camat Belitang Hilir, Sekeresno Benyamin, S.Sos, Danramil Belitang, Peltu Jamal, para Kades, BPD, tokoh masyarakat, tokoh adat dan elemen masyarakat Belitang.

Dalam sambutannya, Camat Belitang, Saut Parulian mengucapkan terima kasih kepada seluruh tamu undangan yang telah hadir pada acara perpisahan Camat Belitang pada hari ini.

Dirinya menjelaskan selama 2 tahun 8 bulan bertugas sebagai Camat Belitang banyak suka dan duka yang dijalaninya. Di kesempatan itu ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh staf kecamatan, instansi Pemerintah Desa, Polsek, Koramil, elemen masyarakat yang telah bekerjasama selama ini.

“Terhitung dari 5 Januari 2017 hingga 1 September 2019 bertugas sebagai Camat Belitang dan telah memasuki masa purna tugas di umur 58 tahun,” ucapnya.

Sementara Kapolsek Belitang, Ipda Agus Junaidi menyampaikan mengucapkan selamat menjalani masa purna tugas dan mengucapkan terima kasih atas kerjasamanya selama ini dalam menjaga kamtibmas dengan Polsek dan Koramil Belitang dapat terjalin dengan baik.

Sebagai penutup seluruh rangkaian acara, para tamu undangan mengucapkan selamat menjalani purna tugas kepada Saut Parulian dan penyerahan dokumen kinerja Camat kepada Sekcam. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

13 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

13 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

15 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

16 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

18 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

18 hours ago