Categories: Kubu Raya

Masjid Baru Darunnajah Serdam Akan Tampung 2000 Jamaah

KalbarOnline, Kubu Raya – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji meletakkan batu pertama pembangunan Masjid Darunnajah di Sungai Raya Dalam II, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Senin (19/8/2019) pagi.

Masjid yang diproyeksikan memiliki kontruksi bangunan dua lantai ini menelan anggaran sekitar Rp7 miliar.

Kubah masjid itu mahal, tetapi dengan lebih banyak kubah di suatu masjid itu lebih bagus. Hanya posisinya yang harus diperhatikan,” ujar Gubernur Sutarmidji saat memberikan sambutannya dalam acara peletakan batu pertama masjid tersebut.

Orang nomor wahid di Bumi Tanjungpura itu berpesan agar pembuatan tempat peyimpanan air untuk kebutuhan Masjid Darunnajah ini berkapasitas lebih besar agar dapat menghadapi musim kelangkaan air.

“Kalau dapat tempat airnya itu bisa sampai 2000 meter kubik untuk bak air letaknya di pinggir,” pesannya.

Di tempat yang sama, Ketua Takmir Masjid Darunnajah, Gustiar menerangkan, dana hibah sebesar Rp250 juta dari APBD Provinsi Kalbar telah diterima pihaknya. Ke depannya, pihaknya juga akan dibantu dengan nominal yang lebih besar dari sebelumnya.

“Mudah-mudahan ke depannya beliau (Gubernur) akan membantu lagi. Terbukti tadi Pak Gubernur menyampaikan bahwa akan membantu sebesar Rp1 milliar dikurangi dengan yang sudah disampaikan berarti masih ada Rp750 Juta,” ungkapnya.

Gustiar membeberkan, renovasi masjid dengan lebar 24 meter serta memiliki lebar 26 meter dan memiliki dua lantai menelan anggaran sebesar Rp7 milliar lebih, untuk menampung 2000 jamaah dalam melaksanakan ibadah-ibadah wajib maupun sunnah.

“Dana yang terhimpun dari masyarakat maupun dari Gubernur mencapai Rp2,3 miliar, nah inilah modal awal untuk melaksanakan pembangunan ini. Sedangkan dari Pemkab Kubu Raya pada perubahan anggaran 2019 akan dibantu, kata Pak Lukito selaku Asisten Kesra Kubu Raya mewakili Pak Bupati,” terangnya.

Dirinya berharap, ke depannya Masjid Darunnajah dapat dijadikan masjid presentatif untuk digunakan umat Islam khususnya kaum muslim di Kabupaten Kubu Raya dalam berbagai macam kegiatan keagamaan di antaranya manasik haji, taklim, takmil, serta lain sebagainya.

“Target pembangunan sekitar delapan bulan setelah penancapan tiang. Minimal dapat digunakan pada bulan puasa di tahun mendatang untuk digunakan melaksanakan sholat wajib, sholat Jumat dan sholat tarawih,” jelasnya. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Biang, Wisata Tersembunyi di Sanggau

KalbarOnline, Sanggau - Bukit Biang adalah salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Desa…

4 hours ago

Keindahan Alam dan Kekayaan Budaya di Bukit Bengkawang, Surga Tersembunyi di Kalbar

KalbarOnline, Bengkayang - Bukit Bengkawang, sebuah destinasi wisata yang terletak di Kecamatan Jangkang, Kabupaten Bengkayang,…

4 hours ago

Menemukan Keindahan Alam di Bukit Bakmunt: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat dikenal sebagai tempat yang kaya akan keindahan alamnya. Salah satu…

4 hours ago

Menikmati Keindahan Malam di Jembatan Gantung Sekayam: Destinasi Wisata Tersembunyi di Tanjung Sekayam

KalbarOnline, Sanggau - Tanjung Sekayam, sebuah wilayah yang tersembunyi di Kecamatan Kapuas, Kalimantan Barat, menyimpan…

4 hours ago

Menjelajahi Keindahan Tersembunyi Air Terjun Kujato di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Jika Anda mencari destinasi wisata yang menawarkan keindahan alam yang masih alami…

4 hours ago

Air Terjun Riam Asam Telogah: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat tidak hanya terkenal dengan hutan hujannya yang lebat dan kekayaan…

4 hours ago