Categories: Kubu Raya

Bupati Muda Salurkan Bantuan Kepada Korban Puting Beliung

KalbarOnline, Kubu Raya – Sehari setelah terjadinya bencana puting beliung yang menerjang puluhan rumah warga di Desa Ampera Raya, Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya, Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan mendatangi lokasi bencana di Kompleks Perumnas IV Desa Ampera Raya.

Selain mengecek langsung kondisi warga dan kerusakan yang terjadi, Bupati Muda didampingi Camat Sungai Ambawang, Satuki dan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Kubu Raya, Mokhtar juga menerima penyerahan bantuan dari Dinas Sosial Provinsi Kalimantan Barat yang disampaikan langsung Kepala Dinas Sosial, Yuline Marhaeni.

Di kesempatan tersebut, Bupati Muda mengatakan, pemerintah daerah telah mendata warga yang terdampak bencana tersebut. Melalui instansi terkait, dilakukan pengecekan secara rinci terhadap rumah-rumah yang terdampak puting beliung.

“Nah, untuk rumah telah didata sembari warga juga ada yang pelan-pelan ikut memperbaiki sesuai kemampuannya. Kita membantu ini dalam bentuk material dan dalam bentuk data yang sudah dimasukkan untuk menggunakan dana tanggap darurat dan bantuan sosial. Mudah-mudahan secepatnya nanti bisa langsung,” tutur Muda di sela peninjauan, Rabu (14/8/2019).

Muda mengatakan bantuan akan diberikan proporsional sesuai tingkat kerusakan rumah warga. Namun penanganan bersifat langsung akan segera dilakukan pihaknya terhadap sejumlah fasilitas umum yang terkena bencana. Di antaranya Musala Al-Lukman dan Posyandu Anggrek.

“Ini Mushola dan Posyandu langsung saya minta hari ini dikerjakan karena ini digunakan secara publik untuk umum. Di Ambawang juga ada sekolah yang terdampak,” tandasnya. (ian/rio)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

8 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

8 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

8 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

8 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

12 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

15 hours ago