Categories: Ketapang

Putra Ketua DPRD Ketapang Sebut Ayahnya Taat Hukum dan Tak Akan Lari

Hadi Mulyono Upas tersangka gratifikasi

KalbarOnline, Ketapang – Ketua DPRD Ketapang, Hadi Mulyono Upas resmi ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus gratitifikasi dan penyalahgunaan wewenang terhadap pokok pikiran atau aspirasi dirinya sebagai anggota DPRD tahun anggaran 2017 dan 2018 di beberapa SKPD oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Ketapang, Selasa (13/8/2019) lalu.

Tim penyidik dari Kejaksaan juga telah melakukan penggeledahan terhadap ruang kerja dan rumah kediaman Ketua DPRD. Namun, Ketua DPRD Ketapang dari Partai PDI Perjuangan itu saat ini tidak berada di Ketapang karena sedang menjalani pengobatan di Semarang.

Hal ini turut dibenarkan oleh putra kedua Hadi Mulyono Upas, Arif Binsar Hadiputra Upas, SH yang mengatakan bahwa ayahnya saat ini masih sedang menjalani proses pengobatan terhadap penyakit dalam yang tengah dideritanya di Semarang.

“Bapak sebelum diperiksa, sudah ada di Semarang. Beliau bukan orang yang tidak taat hukum tapi beliau karena kesehatannya, jadi berhalangan hadir pada saat pemeriksaan ke tiga dan ke empat ,” ujarnya, Kamis (15/8/2019).

Arif mengatakan, saat ini kondisi ayahnya sudah mulai membaik. Namun, masih akan melakukan pemeriksaan kembali ke dokter ahli saraf untuk pengobatan lanjutan.

“Dalam waktu dekat bisa datang ke Ketapang untuk melanjutkan proses hukumnya,” ungkapnya.

Terkait penetapan tersangka terhadap ayahnya, Arif mengaku bahwa keluarga sangat prihatin namun tetap akan menghormati proses hukum yang berlangsung. Dirinya meyakinkan bahwa ayahnya tidak akan melarikan diri.

“Bukan tipe bapak saya untuk melarikan diri dan beliau orang hukum jadi akan menaati proses hukum yang berlangsung. Bapak saya bilang beliau akan menghadapinya sendiri dan akan berbicara sejujur-jujurnya,” pungkasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

3 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

4 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

4 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

4 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

22 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago