Categories: Ketapang

Hadi Mulayono Upas Menghilang, Jaksa Segel Rumah Dinas Ketua DPRD Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Tim penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Ketapang kembali melanjutkan penggeledahan ke rumah dinas Ketua DPRD Ketapang, Hadi Mulyono Upas di Jalan Hoscokro Aminoto, Kelurahan Sukaharja, Kecamatan Delta Pawan Ketapang, Rabu (14/8/2019) sekitar pukul 15.40 WIB.

Sebelumnya, tim penyidik Kejari Ketapang melakukan penggeledahan di ruang kerja Ketua DPRD Ketapang, Hadi Mulyono Upas, di Kantor DPRD Ketapang Jalan Jenderal Sudirman, Ketapang di hari yang sama.

Namun upaya penggeledahan terhenti lantaran rumah dinas Ketua DPRD Ketapang tersebut dalam keadaan kosong dan terkunci. Gagal melakukan penggeledahan, penyidik kemudian melakukan penyegelan terhadap rumah kediaman Ketua DPRD Kabupaten Ketapang tersebut.

Satu di antara tim penyidik Kejari Ketapang, Agus Supriyanto mengatakan, penggeledahan yang dilakukan pihaknya dalam upaya pengumpulan bahan dan data dalam kasus yang saat ini sedang ditangani pihaknya.

“Penggeledahan ini kita lakukan dalam upaya untuk menambah dan memperkuat barang bukti,” ungkapnya saat dikonfirmasi.

Terkait upaya melakukan penggeledahan di rumah dinas Ketua DPRD Ketapang yang gagal lantaran rumah tersebut dalam keadaan kosong dan terkunci, Agus mengatakan pihaknya akan mensterilkan lokasi rumah dengan melakukan penyegelan sementara.

“Penyegelan di rumah dinas ini dalam rangka untuk mensterilkan lokasi yang akan kita geledah,” ujarnya.

Agus menyebut pihaknya akan kembali mendatangi rumah dinas Ketua DPRD Ketapang untuk melakukan penggeledahan pada Kamis (14/8/2019) besok. Sesuai informasi pihak yang menguasai rumah bahwa besok pagi bisa dilakukan penggeledahan.

“Penyegelan sebagai warning jangan sampai ada pihak-pihak melakukan upaya merusak segel atau membuat lingkungan rumah tidak steril lantaran ada pidana yang bisa dikenakan,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

4 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

5 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

5 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

5 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

9 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

12 hours ago