Categories: Pontianak

Terbaik Infrastruktur, Pontianak Raih Indonesia’s Attractiveness Award

Pemenang Platinum Kategori Kota Sedang

KalbarOnline, Pontianak – Kota Pontianak kembali meraih penghargaan Indonesia’s Attractiveness Award (IAA) 2019. Penghargaan bergengsi ini diterima Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono di Hotel Pullman Jakarta, Selasa (23/7/2019).

“Alhamdulillah kita meraih Award dari Tempo Media Group dan Frontier Consulting Group sebagai Pemenang Platinum Kategori Kota Sedang Terbaik Sektor Infrastruktur,” ujar Edi.

Dinobatkannya Pontianak meraih penghargaan itu setelah melewati tahap penyaringan dan pengolahan data, survei, serta verifikasi data hingga tahap terakhir yakni penjurian. Tahap penjurian itu dilakukan terhadap 56 nominator kabupaten, kota dan provinsi.

Menurutnya, terpilihnya Kota Pontianak sebagai pemenang IAA 2019 ini dinilai memiliki potensi besar untuk dapat menarik minat para investor.

“Sehingga industri dan pelaku bisnis serta berbagai sektor turut memajukan perekonomian daerah,” ungkapnya.

Edi menyebut, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak gencar melakukan berbagai pembangunan infrastruktur. Sebab infrastruktur yang baik memberikan dampak pada pertumbuhan ekonomi.

“Kalau jalan-jalan yang ada sudah baik, sarana prasarana infrastruktur juga baik, secara tidak langsung pertumbuhan ekonomi juga ikut tumbuh,” tuturnya.

Keberadaan infrastruktur, kata Edi, akan mendorong terjadinya peningkatan produktivitas bagi faktor-faktor produksi. Infrastruktur menjadi roda penggerak pertumbuhan ekonomi.

“Pembangunan jalan dan fasilitas publik, tentunya akan mendongkrak perekonomian sekitarnya. Seperti contohnya keberadaan promenade yang mana memberikan dampak peningkatan perekonomian warga sekitarnya,” pungkasnya. (jim/humpro)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menemukan Keindahan Alam di Air Terjun Melanggar

KalbarOnline, Air Besar - Air terjun Melanggar, sebuah destinasi alam yang memukau, terletak di Desa…

14 hours ago

2,4 Juta Bidang Tanah Terdaftar dalam 100 Hari Kerja Menteri AHY

KalbarOnline, Jakarta - Sebanyak 2,4 juta bidang tanah berhasil didaftarkan dalam masa 100 hari kerja…

18 hours ago

BPBD Kalbar Gelar Rakor Antisipasi Bencana

KalbarOnline, Pontianak- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kalimantan Barat, menggelar Rapat Koordinasi Kepala Pelaksana…

18 hours ago

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Biang, Wisata Tersembunyi di Sanggau

KalbarOnline, Sanggau - Bukit Biang adalah salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Desa…

1 day ago

Keindahan Alam dan Kekayaan Budaya di Bukit Bengkawang, Surga Tersembunyi di Kalbar

KalbarOnline, Bengkayang - Bukit Bengkawang, sebuah destinasi wisata yang terletak di Kecamatan Jangkang, Kabupaten Bengkayang,…

1 day ago

Menemukan Keindahan Alam di Bukit Bakmunt: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat dikenal sebagai tempat yang kaya akan keindahan alamnya. Salah satu…

1 day ago