Categories: Sekadau

Sekadau Bakal Kirim Utusan Ikuti Napak Tilas Damai Tumbang Anoi 1894 di Kalteng

KalbarOnline, Sekadau – Kabupaten Sekadau bakal mengirim utusannya untuk mengikuti ekspedisi Napak Tilas Damai Tumbang Anoi 1894 di Cagar Budaya Rumah Betang Damang Batu, Desa Tumbang Anoi, Kecamatan Damang Batu, Kabupaten Gunung Mas, Provinsi Kalimantan Tengah yang akan berlansung pada 22-24 Juli 2019 mendatang.

Kontingen Sekadau sendiri, akan dikoordinir langsung oleh Dewan Adat Dayak (DAD) Sekadau dan akan diberangkatkan pada 19 Juli 2019 bersama kontingen se-Kalbar dengan titik kumpul di Tayan.

“Napak tilas ini untuk mengenang peristiwa bersejarah bagi Suku Dayak yang bermakna dan penuh perdamaian,” kata koordinator kontingen Sekadau, Losianus didampingi Ketua DAD Sekadau, Welbertus Willy saat diwawancarai di Sekadau, Rabu (17/7/2019).

Ia menceritakan, desa tersebut menjadi tempat bersejarah bagi Suku Dayak karena Rapat Damai Tumbang Anoi digelar di desa tersebut pada 22 Mei-24 Juli 1894. Saat itu, rapat akbar itu dihadiri sekitar 1.000 orang dari 152 suku Dayak yang ada di Pulau Kalimantan.

“Nah, sekarang sudah 125 tahun rapat itu, antara lain menghasilkan kesepakatan untuk mengakhiri tradisi “mengayau” atau memenggal kepala manusia,” terang Losianus yang juga merupakan Kepala Dinas Pendidikan Sekadau ini.

Desa Tumbang Anoi ini berada sekitar 300 kilometer di sebelah utara Kota Palangkaraya sebagai Ibukota Provinsi Kalteng. Losianus berujar, Desa Tumbang Anoi menjadi satu-satunya desa paling bersejarah bagi rekonsiliasi masyarakat suku Dayak seperti yang diungkapkan Wakil Bupati Gunung Mas, Arthon S Dohong.

“Jadi kontingen Sekadau siap hadir di acara Tapak Tilas Tumbang Anoi. Dengan tujuan menjalin silaturahim dan akan menyampaikan bahwa Sekadau sudah memiliki Perda perlindungan masyarakat adat dan masalah perkembangan adat dayak lainnya,” ungkapnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Peluncuran Tahapan Pilkada Kapuas Hulu 2024, Wabup Wahyudi Ajak Semua Pihak Jaga Suasana Sejuk dan Damai

KalbarOnline, Putussibau – Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Kapuas Hulu melakukan peluncuran tahapan pemilihan kepala…

6 hours ago

IKA Unhas Kalbar Siap Berikan Kontribusi Positif Bagi Kemajuan dan Pembangunan Daerah

KalbarOnline, Pontianak - Suksesi pemilihan Ketua dan Pengurus Wilayah Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin (IKA…

9 hours ago

Sambil Mancing Ikan, Edi Kamtono Minta Doa Warga Kembali Jadi Walkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wali Kota Pontianak incumbent, Edi Rusdi Kamtono menikmati weekend dengan memancing…

12 hours ago

Dinilai Tak “Orisinil”, KPU Klarifikasi Soal Polemik Karya Pemenang Lomba Cipta Jingle Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak memberikan klarifikasi terkait dugaan pemenang Lomba…

12 hours ago

Ketua Bawaslu Kapuas Hulu Lantik 64 Anggota Panwascam Pilkada 2024

KalbarOnline, Putussibau - Ketua Bawaslu Kabupaten Kapuas Hulu, Mustaan melantik sedikitnya 64 orang Panitia Pengawas…

12 hours ago

Polres Kubu Raya Amankan 6 Remaja Terlibat Tawuran di Sungai Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Kubu Raya mengamankan 5 remaja…

1 day ago