Categories: Sekadau

Bupati Rupinus dan Ketua PKK Hadiri Puncak Peringatan Hari Keluarga Nasional XXVI

Rupinus : Bangun Keluarga, Bangun Terencana

KalbarOnline, Sekadau – Bupati Sekadau, Rupinus dan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sekadau didampingi Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Sekadau, ST. Emanuel, SKM, Kepala Bidang Keluarga Berencana Sekadau, Wilhelmus Pranseda, SKM menghadiri puncak peringatan Hari Keluarga Nasional ke-26 tahun 2019 di halaman Kantor Gubernur Kalimantan Selatan, Sabtu (6/7/2019).

Peringatan Hari Keluarga Nasional ke-26 yang mengangkat tema ‘Hari Keluarga Kita Semua. Cinta Keluarga, Cinta Terencana’ itu dihadiri Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia, Puan Maharani yang mewakili Presiden RI, Joko Widodo sekaligus membuka acara tahunan tersebut.

Bupati Rupinus menyebutkan harta yang berharga adalah keluarga, lalu keluarga bahagia adalah pilar masyarakat yang bahagia.

“Ayo bangun keluarga dengan terencana kuat sehat maju mandiri dan berdayabaian. Hari keluarga hari kita semua, cinta keluarga cinta terencana,” ujarnya.

Dalam sambutannya, Puan Maharani menjelaskan, Harganas menjadi peringatan tahunan untuk bisa merekatkan hubungan kekeluargaan dan gotong royong bagi keluarga Indonesia. Peringatan ini penting tapi jangan hanya menjadi seremonial, harus direalisasikan konkret di dalam keluarga Indonesia. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Dekranasda Kubu Raya Turut Andil Meriahkan HUT Dekranas 2024 di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Kubu Raya Provinsi Kalimantan Barat turut…

3 mins ago

Taman Akcaya Pontianak: Destinasi Wisata Seru di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Taman Akcaya Pontianak yang terletak di Jalan Sutan Syahrir, Kecamatan Pontianak Kota…

3 hours ago

Menikmati Keindahan Taman Alun-Alun Kapuas di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Taman Alun-Alun Kapuas adalah salah satu destinasi wisata populer di Kota Pontianak,…

3 hours ago

Menyusuri Sejarah di Tugu Digulis Pontianak, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Pontianak sebagai ibu kota Kalimantan Barat memiliki banyak destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi.…

3 hours ago

Istana Kadriah, Pontianak: Menguak Sejarah dan Budaya Kesultanan Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Ingin menyelami sejarah dan kebudayaan Kesultanan Pontianak di masa lampau? Datanglah ke…

3 hours ago

KPU Perkenalkan “PAWAN”, Maskot Pilkada Ketapang 2024

KalbarOnline, Ketapang - Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Ketapang melakukan peluncuran tahapan pemilihan kepala daerah…

3 hours ago