Categories: Sekadau

Rupinus-Aloysius ke Kontingen Pesparawi Sekadau : Berikan yang Terbaik

Pesparawi Kalbar IX

KalbarOnline, Sekadau – Bupati Sekadau, Rupinus berharap kontingen Pesparawi Sekadau dapat mempersembahkan yang terbaik bagi Kabupaten Sekadau dalam ajang Pesta Paduan Suara Gerejawi IX tingkat Provinsi Kalimantan Barat yang berlangsung di Ketapang.

Selain itu, Rupinus yang saat ini tengah berada di Jakarta juga meminta agar kontingen Pesparawi Sekadau tetap menjaga nama baik Kabupaten Sekadau selama berlangsungnya gelaran Pesparawi.

“Para kontingen Pesparawi Sekadau jaga kekompakan, terus berlatih dan jaga kesehatan. Selamat bertanding dan selamat berlomba. Mudah-mudahan bisa mendapatkan yang terbaik dan mengharumkan nama baik Sekadau,” ujarnya saat dikonfirmasi via Whatsapp, Kamis (4/7/2019).

Senada dengan Bupati Rupinus, harapan yang sama juga disampaikan Wakil Bupati Sekadau, Aloysius.

“Saya berharap kontingen Pesparawi Sekadau tetap semangat, jaga kesehatan, jaga kekompakan sesama tim dan jangan lupa berdoa. Terus jalin komunikasi dan koordinasi dengan sesama tim, bersikap ramah dengan rekan-rekan kabupaten/kota se-Kalbar. Bawa nama Sekadau untuk dapat meraih prestasi dan menjadi juara. Atas nama Pemerintah Kabupaten Sekadau, saya ucapkan selamat bertanding, sukses,” tandasnya.

Seperti diketahui, rangkaian Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) ke IX tingkat Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) yang berlangsung di halaman Kantor Bupati Kabupaten Ketapang resmi dibuka pada Selasa (2/7/2019) malam.

Pembukaan Pesparawi ke IX tingkat Provinsi Kalimantan Barat tahun 2019 yang akan berlangsung hingga 6 Juli 2019 itu ditandai dengan penyerahan piala bergilir oleh Ketua LPPD Provinsi Kalbar, Ir. Jakius Elpius kepada Bupati Ketapang, Martin Rantan dan pemukulan alat Musik tradisional Ketapang, Segayong. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polda Kalbar Terus Selidiki Dugaan Pemerkosaan Mahasiswi di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Kabid Humas Polda Kalbar, Kombes Pol Raden Petit Wijaya mengaku pihaknya terus…

57 mins ago

Siapkan Listrik Andal Jelang Idul Adha, PLN Gerak Cepat Perbaiki Potensi Gangguan di Gardu Induk Pelaihari

KalbarOnline, Kalimantan - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

2 hours ago

Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Windy Gaungkan Gerakan Membawa Tumbler

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari mengucapkan selamat…

2 hours ago

Gelapkan Barang Indogrosir, Dua Karyawan dan Seorang Penadah Diciduk Polisi

KalbarOnline, Kubu Raya - PT Inti Cakrawala Citra (Indogrosir) mengalami kerugian besar akibat penggelapan barang…

3 hours ago

PWI Kalbar Komitmen Dukung KPU Sukseskan Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat berkomitmen untuk mendukung Komisi Pemilihan…

15 hours ago

Tersangka Korupsi Dana Desa Tekalong Dipindahkan ke Rutan Kelas 2 Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Filemon Siderasi, mantan Kepala Desa Tekalong, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu yang…

16 hours ago