Categories: Sekadau

Rupinus-Aloysius ke Kontingen Pesparawi Sekadau : Berikan yang Terbaik

Pesparawi Kalbar IX

KalbarOnline, Sekadau – Bupati Sekadau, Rupinus berharap kontingen Pesparawi Sekadau dapat mempersembahkan yang terbaik bagi Kabupaten Sekadau dalam ajang Pesta Paduan Suara Gerejawi IX tingkat Provinsi Kalimantan Barat yang berlangsung di Ketapang.

Selain itu, Rupinus yang saat ini tengah berada di Jakarta juga meminta agar kontingen Pesparawi Sekadau tetap menjaga nama baik Kabupaten Sekadau selama berlangsungnya gelaran Pesparawi.

“Para kontingen Pesparawi Sekadau jaga kekompakan, terus berlatih dan jaga kesehatan. Selamat bertanding dan selamat berlomba. Mudah-mudahan bisa mendapatkan yang terbaik dan mengharumkan nama baik Sekadau,” ujarnya saat dikonfirmasi via Whatsapp, Kamis (4/7/2019).

Senada dengan Bupati Rupinus, harapan yang sama juga disampaikan Wakil Bupati Sekadau, Aloysius.

“Saya berharap kontingen Pesparawi Sekadau tetap semangat, jaga kesehatan, jaga kekompakan sesama tim dan jangan lupa berdoa. Terus jalin komunikasi dan koordinasi dengan sesama tim, bersikap ramah dengan rekan-rekan kabupaten/kota se-Kalbar. Bawa nama Sekadau untuk dapat meraih prestasi dan menjadi juara. Atas nama Pemerintah Kabupaten Sekadau, saya ucapkan selamat bertanding, sukses,” tandasnya.

Seperti diketahui, rangkaian Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) ke IX tingkat Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) yang berlangsung di halaman Kantor Bupati Kabupaten Ketapang resmi dibuka pada Selasa (2/7/2019) malam.

Pembukaan Pesparawi ke IX tingkat Provinsi Kalimantan Barat tahun 2019 yang akan berlangsung hingga 6 Juli 2019 itu ditandai dengan penyerahan piala bergilir oleh Ketua LPPD Provinsi Kalbar, Ir. Jakius Elpius kepada Bupati Ketapang, Martin Rantan dan pemukulan alat Musik tradisional Ketapang, Segayong. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional 

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

52 seconds ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

7 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

7 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

17 hours ago