Categories: Sekadau

Pimpin Safari Ramadhan di Belitang, Sekda Sekadau Ajak Warga Jaga Kerukunan Antar Umat Beragama

KalbarOnline, Sekadau – Pemerintah Kabupaten Sekadau kembali melanjutkan safari Ramadhan 1440 Hijriah di Kecamatan Belitang. Safari Ramadhan yang kali ini dipimpin oleh Sekda Sekadau, Drs. Zakaria, M.Si ini dilaksanakan di Masjid Baiturrahman SP 3 Dusun Kebaong, Desa Padak, Kecamatan Belitang, Sekadau, Rabu (15/5/2019).

Turut hadir sejumlah Kepala SKPD Kabupaten Sekadau, Kapolres Sekadau, AKBP Anggon Salazar Tarmizi, SIK, Kasat Binmas Polres Sekadau, Iptu Masdar, Pabung Sekadau, Mayor Agus, Kemenag Kabupaten Sekadau, forkopimka Belitang, para Kades dan BPD se-Kecamatan Belitang, Ketua Organisasi MUI, tokoh agama, tokoh masyarakat, majelis taklim serta para tamu undangan lainnya.

Sekda Zakaria yang mewakili Bupati dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas sambutan panitia dan masyarakat Desa Padak, Kecamatan Belitang dalam pelaksanaan Safari Ramadhan Pemerintah Kabupaten Sekadau tahun 2019 ini.

Selain itu, Sekda juga menyatakan bahwa kegiatan safari Ramadhan merupakan kegiatan rutin yang digelar oleh Pemkab Sekadau setiap tahun pada bulan puasa menjelang hari raya Idul Fitri.

“Ini merupakan upaya Pemkab Sekadau dalam menjalin silaturahmi dengan masyarakat di bulan suci Ramadhan,” ujarnya.

Dirinya juga mengimbau warga setempat khususnya umat muslim untuk tetap menjalin tali silaturahmi serta menjaga kerukunan antar umat beragama.

Sebelum mengakhiri sambutannya, Sekda juga mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa bagi umat muslim serta mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang telah membantu mensukseskan pelaksanaan pemilu 2019 dan pihak TNI-Polri dalam memberikan pengamanan sehingga berjalan kondusif di Kabupaten Sekadau.

Sementara Kapolres Sekadau, AKBP Anggon Salazar Tarmizi turut mengimbau seluruh masyarakat khususnya masyarakat Belitang agar tetap menjaga kondusifitas.

“Jelang pengumuman pleno KPU tingkat pusat pada tanggal 22 Mei 2019, diharapkan agar warga bersabar menunggu hasil pleno dan jangan sampai terprovokasi sehingga melakukan tindakan anarkis,” imbaunya.

Kapolres juga berpesan agar masyarakat lebih cerdas dalam menyaring informasi, saring terlebih dahulu sebelum men-share, agar tidak menimbulkan berita hoax yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan NKRI.

AKBP Anggon turut mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa di bulan Ramadhan 1440 H bagi yang menjalankannya.

Sementara Camat Belitang, Saut Parulian mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Sekadau yang telah menjadikan Kecamatan Belitang satu di antara tujuan safari Ramadhan Pemkab Sekadau tahun 2019 ini.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada panitia penyelenggara safari Ramadhan yang telah mempersiapkan acara sehingga berjalan lancar.

Dalam kesempatan itu juga dilakukan penyerahan bantuan untuk rumah ibadah dari Pemkab Sekadau. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

54 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

57 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

58 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

1 hour ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

6 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

17 hours ago