Diprediksi Duduki Kursi DPRD Provinsi Kalbar, Muhammad : Siap Jalankan Amanah Rakyat

Ucapkan terima kasih ke pendukung

KalbarOnline, Pontianak – Calon anggota legislatif (Caleg) Provinsi dari Partai Amanat Nasional (PAN), Muhammad, S.Sos menyampaikan terima kasihnya kepada seluruh masyarakat terkhusus pada pendukungnya yang telah berpartisipasi menyukseskan Pemilu serentak 2019 17 April lalu.

Hal ini disampaikan Muhammad usai mengikuti rapat pleno rekapitulasi perolehan suara Pemilu serentak 2019 di tingkat Provinsi Kalimantan Barat yang dilangsungkan di Pontianak beberapa waktu lalu.

Seperti diketahui, Caleg nomor urut 1 dari PAN daerah pemilihan (dapil) 6 Sanggau-Sekadau ini diprediksi bakal menduduki kursi DPRD Provinsi Kalbar periode 2019-2024 berdasarkan rekapitulasi KPU, meski belum ditetapkan secara resmi oleh KPU.

Saya atas nama pribadi mengucapkan terima kasih yang sebanyak-banyaknya atas kepercayaan, doa dan dukungan masyarakat Sekadau dan Sanggau yang telah diberikan kepada saya,” ujar Pria yang akrab disapa Mangas ini.

Pria yang menjabat 3 periode berturut-turut sebagai Anggota DPRD Kabupaten Sekadau ini mengatakan, dengan diberikanya amanah tersebut, dirinya berkomitmen untuk memperjuangkan dan menyampaikan suara rakyat.

“Semoga amanah dan kepercayaan yang telah diberikan kepada saya, dapat saya jalankan dengan sebaik-baiknya dan aspirasi dari masyarakat juga akan saya perjuangkan di tingkat Pemerintahan Provinsi Kalimantan Barat,” tandasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Begini Kronologi Kecelakaan Maut Bus PT Cargill yang Tewaskan Pengendara Motor di Marau

KalbarOnline, Ketapang - Seorang saksi mata mengungkapkan bagaimana kecelakaan lalu lintas yang melibatkan bus sekolah…

2 hours ago

Ini Daftar 65 Anggota Dewan Kalbar Terpilih Hasil Pemilu 2024

KalbarOnline, Pontianak - KPU Provinsi Kalbar telah menetapkan sebanyak 65 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah…

3 hours ago

Pria Berusia 69 Tahun di Wajok Hulu Mempawah Hilang Saat Pergi di Kebun

KalbarOnline, Mempawah - Seorang pria berusia 69 tahun bernama Usman bin Agus hilang saat pergi…

4 hours ago

Sinergi Kemendikbudristek dan Pemerintah Daerah, Bangun Ekosistem Pendidikan Digital

KalbarOnline, Bandung - Dalam rangka memperkuat sinergi dengan pemerintah daerah terkait pemanfaatan platform teknologi pendidikan…

4 hours ago

Pemkot Pontianak Komitmen Laksanakan PPDB Secara Objektif, Transparan dan Akuntabel

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menjelaskan, pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru…

4 hours ago

Pemkot Pontianak Komitmen Tolak Pungli

KalbarOnline, Pontianak - Staf Ahli Bidang Hukum dan Politik Sekretariat Daerah Kota Pontianak, Yusnaldi menerangkan,…

4 hours ago