Diprediksi Duduki Kursi DPRD Provinsi Kalbar, Muhammad : Siap Jalankan Amanah Rakyat

Ucapkan terima kasih ke pendukung

KalbarOnline, Pontianak – Calon anggota legislatif (Caleg) Provinsi dari Partai Amanat Nasional (PAN), Muhammad, S.Sos menyampaikan terima kasihnya kepada seluruh masyarakat terkhusus pada pendukungnya yang telah berpartisipasi menyukseskan Pemilu serentak 2019 17 April lalu.

Hal ini disampaikan Muhammad usai mengikuti rapat pleno rekapitulasi perolehan suara Pemilu serentak 2019 di tingkat Provinsi Kalimantan Barat yang dilangsungkan di Pontianak beberapa waktu lalu.

Seperti diketahui, Caleg nomor urut 1 dari PAN daerah pemilihan (dapil) 6 Sanggau-Sekadau ini diprediksi bakal menduduki kursi DPRD Provinsi Kalbar periode 2019-2024 berdasarkan rekapitulasi KPU, meski belum ditetapkan secara resmi oleh KPU.

Saya atas nama pribadi mengucapkan terima kasih yang sebanyak-banyaknya atas kepercayaan, doa dan dukungan masyarakat Sekadau dan Sanggau yang telah diberikan kepada saya,” ujar Pria yang akrab disapa Mangas ini.

Pria yang menjabat 3 periode berturut-turut sebagai Anggota DPRD Kabupaten Sekadau ini mengatakan, dengan diberikanya amanah tersebut, dirinya berkomitmen untuk memperjuangkan dan menyampaikan suara rakyat.

“Semoga amanah dan kepercayaan yang telah diberikan kepada saya, dapat saya jalankan dengan sebaik-baiknya dan aspirasi dari masyarakat juga akan saya perjuangkan di tingkat Pemerintahan Provinsi Kalimantan Barat,” tandasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

54 mins ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

58 mins ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

1 hour ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

1 hour ago

Ketua Bawaslu Sintang Mundur, Usai Video Call Tanpa Pakaian bersama Seorang Wanita Beredar

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sintang berinisial MR resmi mengundurkan diri…

2 hours ago

Stand Pontianak Raih Juara Favorit ICE Apeksi

KalbarOnline, Balikpapan - Kota Pontianak berhasil meraih juara favorit stand pameran Indonesia City Expo (ICE)…

2 hours ago