Categories: Ketapang

KPU Ketapang Gelar Pleno Rekapitulasi Pemilu 2019 Tingkat Kabupaten

KalbarOnline, Ketapang – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Ketapang telah melaksanakan pleno rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan dan perolehan suara Pemilu 2019 tingkat kabupaten yang dilangsungkan di Hotel Borneo, Jumat (3/5/2019) pagi. Rekapitulasi ini sendiri, ditargetkan selesai pada Minggu (5/5/2019).

Hal ini disampaikan Ketua KPU Ketapang, Tedi Wahyudin saat diwawancarai awak media, Jumat (3/5/2019) sore.

Tedi mengatakan, rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara di hari pertama berjalan lancar. Meski demikian, ada beberapa sanggahan dari sejumlah saksi, mulai dari saksi partai peserta Pemilu maupun saksi calon.

“Ini kan forum, jadi ada sanggahan. Tapi sampai sore ini berjalan lancar,” katanya.

Rekapitulasi tingkat kabupaten ini, mendapat pengawalan ketat dari aparat Kepolisian dan TNI. Beberapa mobil anti huru-hara juga ditempatkan di luar lokasi rekapitulasi. Sementara ratusan aparat keamanan bersiaga di sekitar lokasi dilansungkannya rekapitulasi.

Hingga Jumat sore, baru tiga kecamatan yang telah selesai direkap. Sementara satu kecamatan baru menyelesaikan rekap suara untuk Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden saja.

“Sampai sore ini yang sudah selesai itu Matan Hilir Utara, Marau dan Pemahan. Sementara untuk Air Upas baru rekap suara Pilpres saja yang selesai,” jelasnya.

Tedi mengungkapkan, pelaksanaan rekapitulasi ini dimulai dari pukul 08.00 WIB sampai pukul 24.00 WIB. “Kita mempertimbangkan fisik kawan-kawan juga, termasuk dari Bawaslu, saksi parpol dan saksi partai. Kita optimalkan waktu yang ada. Mudah-mudahan hari ini kita bisa menyelesaikan 8 kecamatan. Mudah-mudahan hari Minggu (5/5/2019) siang sudah selesai semua,” pungkasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Ada Dugaan “Penghilangan” Kesaksian dan Alat Bukti di Kasus Pelecehan oleh Oknum Polisi KKU

KalbarOnline, KKU - Pihak kepolisian menduga adanya upaya “penghilangan” keterangan saksi dan alat bukti dalam…

15 hours ago

Menteri AHY Inginkan Adanya Modernisasi dan Penguatan di Seluruh Kantor Pertanahan

KalbarOnline, Bali - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Paparkan Kinerja Tahap III kepada Itjen Kemendagri

KalbarOnline, Jakarta - Pj Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson mengungkapkan, bahwa pertumbuhan ekonomi Kalimantan Barat…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Paparkan Finalisasi Pembahasan Raperda RTRW Kalbar 2024 – 2044

KalbarOnline, Jakarta - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri acara Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektor…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Beberkan Capaian Pembangunan ke Wantannas RI

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menerima kunjungan Tim Sekretariat Jenderal Dewan…

15 hours ago

Pj Ketua Dekranasda Kalbar Apresiasi Wastra Karya Siswi SMKN 6 Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari…

15 hours ago