Categories: Sekadau

Terjangan Angin Kencang Nyaris Ratakan Rumah Masima Dengan Tanah

KalbarOnline, Sekadau – Angin kencang menerjang Dusun Semabi, Desa Semabi, Kecamatan Sekadau Hilir, Selasa (1/5/2019) sore sekitar pukul 17.00. Akibatnya sejumlah pohon runtuh. Tak hanya itu, satu rumah milik warga setempat mengalami rusak berat.

Satu di antaranya, Masima (45) yang rumahnya hampir rata dengan tanah. Janda yang tinggal dengan anak dan menantu serta seorang cucunya itu harus mengungsi ke rumah warga lainnya lantaran rumah yang ditempatinya itu hanya tersisa dinding sebelah depan saja, setelah dihantam angin kencang.

Kepala Desa Semabi, Jamri, S.Pd turut membenarkan kejadian tersebut. Ia mengatakan bahwa angin kencang menerjang desanya. Akibat terjangan angina tersebut, satu rumah terdampak rusak berat yang diketahui merupakan milik Masima. Pada saat kejadian, lanjut dia, Masima beserta keluarga sedang bepergian.

“Tadi terjadi angin kencang sekitar 20 menit, hanya satu rumah saja terdampak dari kejadian itu, untung saja tidak ada korban jiwa,” terangnya singkat. Hingga berita ini diterbitkan, belum diketahui total kerugian akibat kejadian tersebut. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

7 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

7 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

9 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

9 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

11 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

11 hours ago