Categories: Ketapang

Baru 8 Kecamatan Selesai Pleno Pemilu 2019 di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Pleno rekapitulasi penghitungan surat suara pemilu 2019 baru rampung di 8 kecamatan dari 20 Kecamatan yang ada. Sementara untuk 12 kecamatan lainnya hanya baru sebagian. Perbedaan waktu penyelesaikan rekap itu terjadi karena adanya perbedaan jumlah tempat pemungutan suara (TPS) di masing-masing kecamatan.

8 kecamatan yang sudah selesai melakukan pleno rekapitulasi, yaitu Kecamatan Pemahan, Kecamatan Singkup, Muara Pawan, Simpang Dua, Sungai Laur, Matan Hilir Utara, Sandai dan Sungai Melayu Rayak. Sementara rekapitulasi dan pleno di tingkat Kabupaten akan dilakukan pada Kamis (2/5/2019). mendatang.

“Kita rekap dulu perolehan suaranya, setelah itu memberikan kesempatan jika ada yang ingin menggugat ke MK (Mahkamah Konstitusi.Red), jika tidak ada gugatan baru dilakukan penentuan siapa-siapa saja calon legislatif yang terpilih,” ujar Ketua KPU Ketapang, Tedi Wahyudin, Kamis (25/4/2019).

Tedi menyebut, hingga saat ini pihaknya masih belum bisa memastikan semua kecamatan bisa menyelesaikan rekapitulasi sebelum tanggal 2 Mei 2019 mendatang.

Namun, meskipun masih ada kecamatan yang belum selesai, pihaknya akan tetap melangsungkan rekap di tingkat Kabupaten sambil menunggu rekap di tingkat kecamatan selesai.

“Sampai saat ini tidak ada kendala, hanya karena memang banyak TPS, khususnya di Kota Ketapang, makanya di Delta Pawan ini belum selesai,” pungkasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

2,4 Juta Bidang Tanah Terdaftar dalam 100 Hari Kerja Menteri AHY

KalbarOnline, Jakarta - Sebanyak 2,4 juta bidang tanah berhasil didaftarkan dalam masa 100 hari kerja…

1 hour ago

BPBD Kalbar Gelar Rakor Antisipasi Bencana

KalbarOnline, Pontianak- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kalimantan Barat, menggelar Rapat Koordinasi Kepala Pelaksana…

1 hour ago

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Biang, Wisata Tersembunyi di Sanggau

KalbarOnline, Sanggau - Bukit Biang adalah salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Desa…

15 hours ago

Keindahan Alam dan Kekayaan Budaya di Bukit Bengkawang, Surga Tersembunyi di Kalbar

KalbarOnline, Bengkayang - Bukit Bengkawang, sebuah destinasi wisata yang terletak di Kecamatan Jangkang, Kabupaten Bengkayang,…

15 hours ago

Menemukan Keindahan Alam di Bukit Bakmunt: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat dikenal sebagai tempat yang kaya akan keindahan alamnya. Salah satu…

15 hours ago

Menikmati Keindahan Malam di Jembatan Gantung Sekayam: Destinasi Wisata Tersembunyi di Tanjung Sekayam

KalbarOnline, Sanggau - Tanjung Sekayam, sebuah wilayah yang tersembunyi di Kecamatan Kapuas, Kalimantan Barat, menyimpan…

15 hours ago