Categories: Sekadau

MAN 1 Sekadau Gelar Perpisahan Siswa Kelas XII

KalbarOnline, Sekadau – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Sekadau menggelar acara pelepasan atau perpisahan siswa kelas XII yang dilangsungkan di halaman sekolah tersebut.

Acara yang dirangkai dengan tausiyah dari KH. Abah Asep Sapri as-Sambasi yang merupakan ulama dari Purwakarta, Jawa Barat ini turut dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Sekadau, tokoh agama, tokoh masyarakat, Kepala Desa Sungai Ringin, Camat Sekadau Hilir, BKMT Sekadau, Dharma Wanita Kemenag Sekadau serta para tamu undangan lainnya.

Kepala MAN 1 Sekadau, Muslih (Foto: Mus)

Kepala MAN 1 Sekadau, Drs. M. Muslih mengatakan bahwa sekolah yang dipimpinnya itu merupakan lembaga pendidikan tingkat SMA di bawa naungan Kementerian Agama yang merupakan lembaga pendidikan milik ummat.

“Madrasah ini adalah satu-satunya yang berada di Kabupaten Sekadau. Maka dari itu saya selaku Kepala MAN 1 Sekadau memohon kepada seluruh kaum muslimin yang berada di Kota Sekadau dan sekitarnya, mari kita dukung dan percayakan putra putrinya agar menempuh pendidikannya di madrasah ini,” tukasnya.

“Karena putra putrinya merupakan aset penerus bangsa khususnya generasi muslim Sekadau, sehingga diharapkan menjadi anak yang sukses baik di dunia maupun di akhirat, Insya Allah,” pungkasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Remaja di Landak Bunuh Diri Karena Tak Diizinkan Pergi Memancing

KalbarOnline, Landak - Seorang remaja (16 tahun) di Kecamatan Kuala Behe, Kabupaten Landak, Kalimantan Barat…

1 hour ago

Pj Gubernur Kalbar Dorong Pekan Gawai Dayak Bisa Masuk Kalender Event Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson menyampaikan, bahwa sejak tahun 2016 lalu,…

1 hour ago

Kalbar Dukung Daud Yordan Rebut Titel Juara Dunia ke-4 pada September Mendatang

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur Kalbar, Harisson menerima kunjungan dari petinju dunia asal Kalimantan Barat,…

1 hour ago

Pj Gubernur Harisson Ajak Asosiasi Dosen Indonesia Bersama Membangun Daerah

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson memberikan sambutan pada acara Pelantikan Dewan Pengurus…

2 hours ago

Bukan Tidak Mungkin, Windy Sebut Anak Stunting Pun Bisa Jadi Presiden di Masa Depan

KalbarOnline, Kubu Raya - Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Provinsi…

2 hours ago

Maknai Kebangkitan Nasional dengan Membuka Ruang Imajinasi Peradaban

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson memimpin upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional…

2 hours ago