Categories: Pontianak

Satu Rumah Kontrakan Ludes Dilahap si Jago Merah, Seorang Penghuni Kontrakan Turut Terpanggang

KalbarOnline, Pontianak – Kebakaran hebat terjadi di Gang Kurnia, Jalan Harapan Jaya, Kota Baru, Kecamatan Pontianak Selatan, Kota Pontianak, Jumat (5/4/2019) sekitar pukul 22.00 WIB.

Sedikitnya satu bangunan kontrakan yang terdiri dari lima kamar itu ludes dilahap si jago merah. Tak hanya melahap bangunan rumah, api juga memanggang salah seorang penghuni kontrakan yakni Ramli (57) yang diketahui mengidap penyakit stroke dan lumpuh layu.

Dalam peristiwa kebakaran ini, petugas kebakaran sempat kebingungan lantaran lokasi kebakaran berada di jalan sempit sehingga membuat petugas kesulitan.

Selain itu, petugas juga kesulitan mendapatkan sumber air sehingga rumah tersebut tak mampu diselamatkan dan akhirnya ludes terbakar. Sementara ini, petugas kepolisian dan sejumlah masyarakat setempat tengah melakukan evakuasi terhadap jasad Ramli. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Klarifikasi Kodam Tanjungpura Soal Berubahnya Berat Barang Bukti Sabu dari 25,4 Kg Jadi 21,2 Kg

KalbarOnline, Kubu Raya - Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengungkapkan, ada perubahan berat bruto…

1 hour ago

Kodam Tanjungpura Serahkan Barang Bukti 21,2 Kg Sabu ke BNN

KalbarOnline, Kubu Raya - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan memimpin prosesi penyerahan barang…

1 hour ago

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

4 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

4 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

4 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

6 hours ago