Categories: Sekadau

Menangkan Pemilu 2019, PAN Sekadau Gembleng Ratusan Saksi dan Relawan

KalbarOnline, Sekadau – DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Sekadau menggelar pelatihan dan pembekalan terhadap saksi dan relawan.

Pembekalan yang turut dihadiri Anggota DPR-RI, H. Sukiman, pengurus DPD PAN Sekadau serta ratusan saksi dan relawan PAN ini dilangsungkan di gedung pertemuan umum (GPU) Sekadau Hilir, Jumat (5/4/2019).

Kegiatan ini mengambil tema sosialisasi pencoblosan, perhitungan dan rekapitulasi suara Kabupaten Sekadau.

Ketua Bawaslu Sekadau, Nur Soleh yang turut hadir dalam kesempatan itu memberikan pemaparan tentang peran dan cara kerja saksi parpol serta membagikan buku pedoman saksi.

Sementara H. Sukiman saat diwawancarai usai kegiatan mengatakan bahwa saksi parpol memiliki tugas dan peran penting dalam mengawal suara partai.

“Paling tidak mereka paham apa yang boleh, apa yang tidak boleh dalam rangka mengawal dan menyukseskan pemilu. Sekaligus merapatkan barisan dalam rangka memperkuat dan memperkokoh komitmen perjuangan dalam memenangkan pemilu,” ujar politisi asal Kabupaten Melawi ini.

Ia juga mengajak para kader PAN untuk berkompetisi secara sehat dan tidak menghalalkan segala cara dalam memenangkan pemilu.

“Kita didik demokrasi yang sehat, transparan, jujur dan adil,” pungkasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Lapor! 75 CJH Kayong Utara Kini Menuju Batam

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebanyak 75 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Kayong Utara dilaporkan…

10 hours ago

Terpeleset Saat Bermain di Tepi Sungai, Bocah 4 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia

KalbarOnline, Sambas - Khairy Zakra, bocah 4 tahun tahun asal Desa Semanga, Kecamatan Sejangkung, Kabupaten…

10 hours ago

Satgas Yonarmed Gagalkan Penyelundupan 25,4 Kilogram Sabu Asal Malaysia

KalbarOnline, Bengkayang - Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 16/Tumbak Kaputing baru-baru ini berhasil menggagalkan penyelundupan sabu…

10 hours ago

Sosialisasikan Aplikasi “Ada Polisi”, Ditbinmas Polda Kalbar Laksanakan Asistensi ke Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Tim Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Kalbar melaksanakan kegiatan asistensi Kelompok Sadar…

13 hours ago

Kesiapan Hadapi Pilkada 2024, Satuan Samapta Polres Ketapang Laksanakan Latihan Dalmas

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka mempersiapkan pengamanan menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024, Satuan Samapta…

13 hours ago

Tabung Gas Meledak di Nanga Kalis  Hanguskan Rumah Umar

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kebakaran hebat melanda satu unit rumah pribadi di Jalan Lintas Selatan,…

13 hours ago