Categories: Kubu Raya

Buka O2SN dan FLS2N, Bupati Muda: Momentum Kaderisasi dan Regenerasi Atlet dan Pelaku Seni

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan resmi membuka Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) dan Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) SD dan SMP se-Kabupaten Kubu Raya di halaman Kantor Bupati Kubu Raya, Kamis (4/4/2019).

O2SN dan FLS2N diikuti perwakilan SD dan SMP dari seluruh kecamatan se-Kubu Raya. Menurut Bupati Muda, olimpiade olahraga dan festival seni merupakan bagian dari proses pendidikan yang memberikan pengalaman belajar secara langsung kepada siswa.

“Proses pembelajaran melibatkan siswa secara langsung sehingga siswa memperoleh pengalaman lebih mengesankan dalam pribadi peserta didik,” ujarnya saat menyampaikan amanat.

Muda mengatakan olimpiade siswa baik di cabang olahraga maupun seni bukan semata rutinitas tanpa makna. Menurutnya, kedua ajang tersebut merupakan proses pembelajaran yang sangat berkualitas.

“Momentum ini sekaligus selalu menjadi ruang kaderisasi dan regenerasi baik bagi para atlet olahraga maupun pelaku seni budaya,” sebutnya.

Orang nomor wahid di Kubu Raya ini berujar, kegiatan olahraga dan seni merupakan bagian pendidikan yang dapat melahirkan sportivitas dan kreativitas. Kedua hal itu menjadi modal berharga dalam proses eskalasi pembangunan bangsa.

Dengan kreativitas dan sportivitas yang tinggi, diharapkan bangsa akan terhindar dari keterpurukan. Dalam konteks lokal Kubu Raya, Muda berharap modal kreativitas tersebut dapat diarahkan untuk membuat berbagai inovasi yang mampu menjadikan Kubu Raya atraktif sehingga menarik sebagai menjadi destinasi wisata ke depannya.

“Karena itu Pemerintah Kabupaten Kubu Raya mengapresiasi semua insan olahrga dan seni budaya yang telah menggelorakan semangat berolahraga dan berkesenian khususnya di kalangan pelajar di Kubu Raya,” tandasnya. (ian/rio)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

PN Ketapang Menangkan PT CMI pada Perkara Tumpang Tindih WIUP di Desa Karya Baru Kecamatan Marau

KalbarOnline, Ketapang - Pengadilan Negeri (PN) Ketapang akhirnya memenangkan pihak PT Cita Mineral Investindo (CMI)…

4 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Absalon Buka Workshop Teaching Factory Politap di Asana Nevada

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia,…

5 hours ago

Kenang Jasa Para Pahlawan, Farhan dan Forkopimda Ketapang Ziarahi Taman Makam Pahlawan Tanjungpura

KalbarOnline, Ketapang - Usai mengikuti upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, Wakil Bupati Ketapang, Farhan bersama…

5 hours ago

Pj Bupati Romi Tinjau Persiapan Operasionalisasi SPBU OSO di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meninjau langsung persiapan operasionalisasi…

5 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan di Kecamatan Pengkadan

KalbarOnline, Putussibau - Rekonstruksi kasus pembunuhan yang menggemparkan publik Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu berlangsung…

5 hours ago

Lewat PGD 2024, Harisson Ajak Masyarakat Lestarikan Budaya Dayak

KalbarOnline, Pontianak - Pekan Gawai Dayak (PGD) Kalimantan Barat ke-XXXVIII Tahun 2024 di Rumah Radakng…

5 hours ago