Categories: Pontianak

Kebakaran di Jalan Sumatera Pontianak, 3 Bangunan Dilahap Si Jago Merah

KalbarOnline, Pontianak – Kebakaran hebat terjadi di Jalan Sumatera (Jalan M. Sohor), Kecamatan Pontianak Selatan, Kota Pontianak, Selasa (5/3/2019) sekitar pukul 18.00 WIB.

Sedikitnya 3 bangunan yang terdiri dari rumah makan, gedung dan rumah tinggal tersebut hangus dilahap si jago merah.

Petugas pemadam berjibaku menjinakkan amukan si jago merah di Jalan Sumatera Pontianak (Foto: Fai)

Belasan mobil pemadam kebakaran beserta puluhan petugas damkar tampak memadati lokasi kejadian guna menjinakkan amukan api.

Api pertama kali muncul dari rumah makan. Hal ini diungkapkan Wakasatreskrim Polresta Pontianak, Iptu Muhammad Resky Rizal saat ditemui di lokasi kebakaran.

“Api pertama kali muncul dari rumah makan,” ujarnya.

Kendati demikian, pihaknya masih melakukan penyelidikan lebih lanjut guna memastikan penyebab kebakaran tersebut.

“Penyebabnya masih kita selidiki,” ucapnya.

Hingga saat ini, para petugas damkar masih bersiaga di lokasi untuk melakukan pendinginan untuk memastikan api benar-benar padam.

Kerugian materil akibat peristiwa ini juga masih belum dapat ditaksir, pasalnya aparat Kepolisian masih melakukan penyelidikan dan melakukan evakuasi. Berdasarkan informasi yang dihimpun awak media di lokasi kejadian, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut. (Fat)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

PWI Kalbar Komitmen Dukung KPU Sukseskan Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat berkomitmen untuk mendukung Komisi Pemilihan…

5 hours ago

Tersangka Korupsi Dana Desa Tekalong Dipindahkan ke Rutan Kelas 2 Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Filemon Siderasi, mantan Kepala Desa Tekalong, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu yang…

5 hours ago

Peletakkan Batu Pertama Pembangunan GOR Indoor, Wujud Nyata Komitmen Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo meletakkan batu pertama pembangunan Gelanggang…

5 hours ago

PKRS Pontura Studi Tiru Program PKRS RSUD SSMA

KalbarOnline, Pontianak - Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

5 hours ago

Tari Gasing dari Pontianak Pukau Peserta Apeksi di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak - Suguhan tari gasing yang ditampilkan para penari dari Kota Pontianak menyita perhatian…

5 hours ago

Harisson Apresiasi Kodam XII Tanjungpura, Berhasil Gagalkan Selundupan Sabu 21 Kg

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memberikan apresiasi kepada jajaran…

6 hours ago