Categories: Sekadau

Pemkab Sekadau Sampaikan Usulan Pembangunan Kesehatan ke Kemenkes RI

KalbarOnline, Sekadau – Wakil Bupati Sekadau, Aloysius, SH., M.Si dan Sekretaris Daerah Kabupaten Sekadau, Drs. Zakaria, M.Si menyampaikan langsung usulan terkait pembangunan kesehatan kepada kementerian kesehatan di Jakarta, Rabu (27/2/2019) kemarin.

Kedatangan rombongan Wakil Bupati diterima Kepala Biro Perencanaan dan Anggaran beserta Pejabat Eselon II Kemenkes serta biro pelayanan prasarana kesehatan (fasyankes).

Wabup Aloysius dalam paparannya menyampaikan beberapa usulan terkait pembangunan kesehatan di Kabupaten Sekadau di antara yaitu percepatan pembangunan kesehatan di Belitang Hulu, peningkatan sarana kesehatan di 4 puskesmas (Sekadau Hilir, Rawak, Belitang Hulu) untuk tahun 2019.

Orang nomor dua di Bumi Lawang Kuari itu menjelaskan usulan pembangunan kesehatan oleh Pemerintah Kabupaten Sekadau ini dalam rangka peningkatan pelayanan kesehatan dengan memperhatikan kondisi keterbatasan penyebaran jumlah sarana kesehatan masyarakat serta masih tingginya angka kematian ibu dan anak yang memerlukan perhatian dan peningkatan pelayanan yang bermutu kepada masyarakat.

“Dengan dasar pertimbangan masih rendahnya kemampuan fiskal daerah Kabupaten Sekadau, kita usulkan rencana pembangunan atau relokasi puskesmas di Kecamatan Belitang Hulu, Kecamatan Belitang dan Kecamatan Sekadau Hulu serta Sekadau Hilir,” ungkap Wabup.

Sementara Kepala Biro Perencanaan dan Anggaran Kementerian Kesehatan, Bayu Teja Muliawan menyambut baik dan sangat mendukung atas usulan rencana pembangunan kesehatan yang disampaikan oleh Pemerintah Kabupaten Sekadau.

“Kita sangat mendukung percepatan pembangunan kesehatan di Kabupaten Sekadau hanya perlu ditindaklanjuti oleh dinas terkait untuk lebih intens lagi menyampaikan kondisi perkembangan dan sinkronisasi program pusat dengan daerah,” tandasnya. (*/Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

19 hours ago