Categories: PontianakSekadau

Tutup Rakor Finalisasi Penyusunan LPPD, Wabup Aloy Harap Sekadau Naik Peringkat

KalbarOnline, Pontianak – Wakil Bupati Sekadau, Aloysius, SH., M.Si secara resmi menutup rapat koordinasi (rakor) finalisasi penyusunan laporan penyelenggaraan pemerintahan daerah (LPPD) Kabupaten Sekadau.

Rakor finalisasi LPPD yang dirangkai dengan laporan keterangan pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Sekadau tahun anggaran 2018 itu dilangsungkan di Hotel Kini, Pontianak, Senin (25/2/2019) sore.

Dalam sambutannya, Wabup Aloysius mengapresiasi semua SKPD dan tim penyusunan yang telah berkerjasama untuk proses finalisasi data pendukung oleh auditor Inspektorat Provinsi Kalbar guna menentukan keabsahan data dan dokumen pendukung.

Orang nomor dua di Bumi Lawang Kuari itu menuturkan bahwa dengan dilakukan rakor finalisasi penyusunan LPPD dan LKPJ diharapkan data yang mendukung indikator kinerja kunci (IKK) setiap program dan kegiatan yang ada pada setiap SKPD harus sudah final dan valid yang disampaikan pada tim penyusunan.

“Diharapkan juga untuk LPPD tahun 2018 ini Kabupaten Sekadau dapat naik peringkat dengan capaian skor nilai sangat tinggi,” harapnya.

Aloy mengatakan, untuk peringkat minimal bisa dipertahankan peringkat lima provinsi. Namun, ia juga berharap capaian peringkat lebih tinggi lagi.

Kendati demikian, tegas dia, perlu juga memperhatikan capaian nilai dimana target capaian nilai yang ingin dicapai, yaitu skor sangat tinggi.

“Maka dari itu untuk mendukung kesempurnaan penyusunan LPPD dan LKPJ sangat perlu data dan dokumen pendukungnya harus lengkap,” tegasnya.

Dirinya juga meminta kepada SKPD dan tim penyusunan menggunakan sisa waktu sebaik-baiknya. Sehingga, jadwal yang telah ditentukan yaitu 11 Maret mendatang buku LPPD telah disampaikan kepada Gubernur Kalimantan Barat.

“Saya mengapresiasi semua SKPD dan tim penyusunan atas kerjasamanya. Sehingga, terjalin sinkronisasi data yang difasilitasi oleh Biro Pemerintahan Setda Provinsi Kalbar dan tim Inspektorat Provinsi Kalbar,” tandasnya. Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekda Kabupaten Sekadau dan jajaran SKPD di lingkungan Pemkab Sekadau. (Mus/Hms)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

6 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

6 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

6 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

6 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

7 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

8 hours ago