Categories: Pontianak

Sutarmidji : Karakter Dasar Harus Dipertahankan Seiring Berkembangnya Revolusi Industri 4.0

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji menuturkan bahwa di zaman sekarang, masyarakat bersaingan dengan kecepatan dan komputerisasi seiring dengan berkembangnya revolusi industri 4.0 saat ini.

Karenanya, orang nomor wahid di Bumi Tanjungpura ini meminta masyarakat Kalbar untuk mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) agar bersaing dengan lainnya serta memiliki kemampuan dan mampu mengikuti persaingan di revolusi industri 4.0 saat ini.

“Kita harus siapkan SDM-nya dalam revolusi industri 4.0 dan siapkan orang-orangnya yang ketika (dia) masuk wilayah perubahan yang mendasar di revolusi industri 4.0, (dia) mampu mengikuti dan bersaing serta mengimplementasikan itu tapi tidak merubah karakter dasar,” ujar Gubernur Kalbar, Sutarmidji usai Seminar Psikologi yang diselenggarakan oleh HIMPSI Kalbar, Minggu (24/2/2019).

Ia menambahkan, ketika karakter dasar seseorang berubah mengikuti dan kemajuan revolusi industri 4.0, maka hilanglah budaya yang diterapkan sejak lahir dan tergerus dengan perkembangan dan kemajuan revolusi industri 4.0 itu sendiri. “Ketika karakter dasarnya berubah dan terlena revolusi industri 4.0 itu, Indonesia yang sangat heterogen ada sekitar 174 etnis dan karakter dasar harus tetap dipertahankan. Karakter dasar wajib, tidak boleh dihilangkan dengan kemajuan revolusi industri,” tegasnya. (Fai)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

7 hours ago

Harisson Minta Pengawasan Pangan Dilakukan Secara Konsisten dan komprehensif

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur  Kalbar, Harisson membuka Rakor Penguatan Pengawasan Ketahanan Pangan dan Promosi…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Harap Pesparawi Kalbar Mampu Dulang Prestasi di Tingkat Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson secara resmi mengukuhkan pengurus Lembaga Pengembangan…

7 hours ago

Gara-gara Sabu, Remaja di Kubu Raya Nekat Curi Kabel Listrik Milik Perusahaan

KalbarOnline, KUBU RAYA - Seorang remaja berinisial RM (22 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya, ditangkap…

7 hours ago