Categories: Sekadau

Dihadapan Wabup Sekadau, Kades Semabi Keluhkan Infrastruktur Jalan

KalbarOnline, Sekadau – Wakil Bupati Sekadau, Aloysius menghadiri langsung panen raya di Desa Semabi, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Selasa (29/1/2019).

Pada kesempatan itu turut pula hadir Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, Perternakan dan Perkebunan Kabupaten Sekadau, Sandae dan jajaran, Camat Sekadau Hilir, Danramil dan Kapolsek Sekadau Hilir, Kepala Desa Semabi, Jamri serta PPL Kecamatan Sekadau Hilir.

Panen raya ini dibuka langsung oleh Kepala Desa Semabi, Jamri yang turut menyampaikan sambutan pembukanya.

Jamri berharap dengan adanya panen raya ini ekonomi masyarakat Semabi dapat makmur. Dirinya turut menuturkan Desa Semabi memiliki luas lahan sawah sekitar 341 hektar.

Kondisi jalan di Desa Semabi (Foto: Mus)

“Namun sekarang akses keluar masuk warga Semabi sangat terkendala untuk membawa hasil alamnya ke Kota, karena infrasktruktur jalannya yang rusak,” ujarnya.

Untuk itu, dihadapan Wakil Bupati, Jamri meminta agar Pemerintah Kabupaten Sekadau dapat memperbaiki jalan desanya itu.

Menanggapi itu, Wakil Bupati Sekadau, Aloysius menyatakan bahwa pemerintah daerah mengakui dan sangat memahami kondisi infrastruktur di daerah seberang kapuas yang beberapa tahun ini pengerjaannya masih belum terselesaikan. “Pertama, hal ini saya tegaskan bukanlah alasan. Tetapi berdasarkan informasinya, material agak sulit masuk ke daerah ini. Tapi kita sudah coba agar infrastruktur jalan poros yang sudah direncanakan dan tahun ini sudah masuk, yang dari madya ke jalur Merbang terealisasikan, hanya saja bertahap,” pungkasnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Ketapang Hadiri Acara Hari Ketiga Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara hari ketiga peresmian Balai Kepatihan Jaga…

7 mins ago

Maraknya Aktivitas PETI Berdampak pada Lingkungan Hidup, Sosial dan Kesehatan

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Maraknya aktivitas Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) sangat berdampak pada kerusakan…

11 mins ago

Sambangi RS Dharmais, Dirut Bank Kalbar Sampaikan Duka Mendalam Atas Meninggalnya Mantan Sekda M Zeet Assovie

KalbarOnline, Jakarta - Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi turut menyambangi Rumah Sakit (RS) Kanker Dharmais…

55 mins ago

Laka Lantas di Sekadau Tewaskan Pengendara Motor Yamaha Vixion

KalbarOnline, Sekadau - Kecelakaan tragis terjadi pada Senin (06/05/2024) pagi sekitar pukul 07.30 WIB di…

1 hour ago

Terjun dari Sampan, Warga Sekadau Terseret Arus dan Hilang di Sungai Ensayang

KalbarOnline, Sekadau - Seorang warga bernama Yohanes Leman (41 tahun) dikabarkan hilang tenggelam terbawa arus…

2 hours ago

Penemuan Mayat di Selokan Jalan Gajah Mada Gegerkan Warga

KalbarOnline, Pontianak - Sejumlah warga dan pengendara jalan dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat laki-laki mengapung…

2 hours ago